Viral Tornado Pasir Bromo, Wisatawan Diminta Waspada!

tornado pasir Bromo
(TikTok/ladubromo)

Bagikan

MALANG, TEROPONGMEDIA.ID — Pengelola Wisata Gunung Bromo mengimbau para wisatawan untuk waspada terhadap adanya fenomena angin puting beliung atau tornado pasir Bromo.

Fenomena ini disebut ramai diperbincangkan setelah yang beredar video di media sosial (medsos) adanya tornado pasir Bromo yang menjadi viral.

Pada akun Tiktok video berdurasi 1 menit 5 detik tiupan angin kencang yang membentuk pusaran menyerupai angin puting beliung itu, menerbangkan pasir-pasir. Kencangnya angin membuat pandangan mata di lautan pasir pada video itu menjadi terbatas.

“Fenomena ini merupakan hal biasa yang terjadi di kawasan lautan pasir Bromo dan sekitar terutama saat musim panas dan kering,” kata Kepala Bagian Tata Usaha (Kabag TU) Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB-TNBTS), pada keterangannya Kamis (18/7/2024).

Ia menilai, fenomena ini disebut sebagai ‘dust devil’,yang secara visual tampak seperti pusaran angin menyerupai seperti tornado yang membawa debu dan pasir, namun dengan ukuran yang relatif lebih kecil dari tornado.

Fenomena ini pada umumnya terjadi di daerah yang memiliki lapisan pasir dan debu, seperti daerah gurun atau padang pasir.

BACA JUGA: Tornado Rancaekek Jadi Sorotan Media Asing

“Dust devil pada umumnya tidak dianggap berbahaya, karena kecepatan angin dari dust devil cenderung lebih rendah daripada tornado. Namun, apabila berada terlalu dekat dengan dust devil, debu dan pasir yang terangkat oleh angin akan sangat mengganggu,” tuturnya.

Makanya pihak BB-TNBTS selaku pengelola kawasan Gunung Bromo dan sekitarnya, meminta wisatawan untuk menghindari atau menjauh jika melihatnya. Sebab dapat menimbulkan iritasi pada mata dan debu itu masuk ke saluran pernapasan.

“Namun, jika terlanjur berada sangat dekat dengan pusaran angin tersebut, disarankan untuk diam sejenak sambil menutup mata, dan melindungi hidung atau saluran pernapasan hingga pusaran angin hilang,” tukasnya.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Coding ChatGPT
ChatGPT Dapat Bantu Tingkatkan Kemampuan Coding?
Lomie dan bakmi
Jangan Salah! Ini Perbedaan Lomie dan Bakmi
Olimpiade Paris 2024
Negara Ini Belum Pernah Dapat Medali Saat Olimpiade
PPATK Temukan 2.000 Rekening Diduga Jadi Penampung Judi Online
Gawat ! PPATK Temukan 2.000 Rekening Diduga Jadi Penampung Judi Online, Muncul Inisial T Dibongkar
tiket konser kena biaya cukai
Tiket Konser Kena Biaya Cukai? Ini Faktanya!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

PT. Tekindo Energi dan Holding Grup PT. GMG Kembali Menyalurkan Bantuan di Lukulamo

3

Kejagung Tangkap Anggota DPR Ujang Iskandar Usai Operasi Wajah di Vietnam

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Menteri ESDM Resmikan Pengaliran Gas Bumi Pertama di Kawasan Industri Terpadu Batang
Headline
BNI blokir rekening Judi Online
BNI Blokir 882 Rekening yang Digunakan untuk Transaksi Judi Online
Pengendali Judi Online di RI Inisial T
Pengendali Judi Online di RI Inisial T, Jokowi Buka Suara
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Potensi Kebakaran di Musim Kemarau Meningkat
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan
Si Jago Merah Kembali Melahap Dua Bangunan di Kota Bandung