Viral! Rombongan Pengantar Jenazah, Berlomba-Lomba Pukuli Sopir Truk

pengantar jenazah sopir truk
ilustrasi (Netralnews)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Rekaman sebuah video aksi pengeroyokan  yang dilakukan rombongan jenazah terhadap sopir truk, viral di media sosial.

Aksi main hakim tersebut dilakukan segelintir oknum setelah mengantar jenazah, terjadi di Jalan Raya Cilincing tepatnya di pintu keluar kontainer Tanah Merdeka, Jakarta Utara, Selasa (3/10/2023).

Melihat video yang diunggah Instagram @fakta.jakarta, terlihat tiga orang memanjat truk untuk melayangkan pukulan kepada sopir truk. padahal keadaan truk masih berjalan.

BACA JUGA: Tawuran Jogja Dipicu Dendam Penganiayaan di Pantai Parangtritis

“Oknum rombongan pengantar jenazah memukuli supir truk kontainer hingga masuk ke dalam mobil. Terlihat supir kontener berusaha melindungi area wajahnya karena dipukuli dan ditendang.” tulis keterangan unggahan videonya.

Bahkan, salah satu orang masuk ke dalam kabin truk kontainer itu hanya untuk memukul sopir. Sopir tampak melindungi wajahnya dengan tangan dari pukulan oknum pengantar jenazah itu.

Teman korban,  dengan nama akun @Fahri2268 menjelaskan kronologis kejadiaan itu. Awal dari kejadian itu, rombongan jenazah secara ramai-ramai menghentikan truk tersebut.

“Itu drivernya temen saya min, HP sama tasnya ada yg ngambil juga pas kejadiaan. Awal mula kejadiannya dikarenakan yang mengawal jenazah memberhentikan truk secara mendadak dengan ramai2.” kata Fahri.

https://www.instagram.com/p/Cx909BErUYr/

“Mobil mau nepi ke pinggir tapi blindspot karena banyak motor yg terlalu nempel di samping dan depan mobil, driver pun kagok dan akhirnya terjadilah senggolan dengan pengantar jenazah. Karena banyaknya massa yang emosi, maka terjadilah pemukulan terhadap driver sampai ada yg masuk ke dalam mobil,” lanjutnya.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Inter Milan vs AC Milan Selain Yalla Shoot di Semifinal Coppa Italia Leg 2
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.