Usai Bebas, Panji Gumilang Bahas Joe Biden dan Donald Trump Soal Jalan kaki

Panji Gumilang Jalan Kaki
(Tangkap Layar YouTube LKM AL-ZAYTUN)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pendiri Ponpes Al Zaytun Panji Gumilang akhirnya bebas murni pada Rabu (17/7/2024).

Usai bebas Panji Gumilang pidato dengan menyinggung perbedaan antara Joe Biden dan Donald Trump dengan jalan kaki.

Sebelumnya Panji ditahan di Lapas Indramayu, Jawa Barat, selama satu tahun terkait kasus penodaan agama. Pada saat kedatangan Panji di Ponpes Al Zaytun mendapat sambutan hangat sang istri, orangtua murid dan para santri.

Panji Gumilang menjelaskan mengenai kesehatan tentang jalan kaki. Ia mengungkapkan bahwa jika jalan kaki tiada henti akan menyatukan banyak pemikiran sehingga meningkatkan kemampuan untuk membaca.

“Anak-anakku ternyata berjalan pagi yang tidak pernah berhenti itu otak kita dan khayal kita dan kesehatan kita menyatu sehingga banyak yang bisa dipikirkan. Kemampuan baca kita semakin bertambah hari demi hari,” kata Panji mengutiup dalam YouTube LKM AL-ZAYTUN INDONESIA Jumat (19/7/2024).

BACA JUGA : Terpidana Kasus Penodaan Agama, Panji Gumilang  Bebas Murni

Hingga pada akhir pidatonya Panji membandingkan antra Joe Biden dan Donald Trump soal jalan kaki.

“Apa bedanya Trump dengan Biden, Trump selalu jalan kaki, sedangkan Biden sudah tidak jalan kaki maka Biden dalam berpidatonya sering mengatakan presiden Ukraina adalah Putin. Nah itu menandakan kurangnya jalan pagi,” kata Panji.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat