UNS Tingkatkan Sistem Produksi Tepung Aren di Klaten Melalui Mekanisasi

Perbaikan Produksi Tepung Aren
(dok. UNS)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tim peneliti dari Fakultas Teknik Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta laksanakan program Pendampingan Perbaikan Sistem Produksi Tepung Aren, dalam rangka tingkatkan produktivitas industri tepung aren lokal melalui pengenalan alat pemarut dan pemeras sari aren.

Munculnya proyek ini berawal dari survei yang menemukan proses pemarutan dan pemerasan sari aren yang memakan banyak waktu dan tenaga. Sehingga, mengatasi masalah tersebut, tim memperkenalkan alat pemarut dan pemeras modern pada 21 September 2024.

“Alat ini dirancang untuk mempercepat dan mempermudah produksi, yang sebelumnya dilakukan secara manual,” jelas ketua tim peneliti, Prof. Dr. Eng. Ir. Agus Purwanto, mengutip laman UNS, Kamis (10/10/2024).

Sosialisasi dan Pendampingan

Tim peneliti juga mengadakan sosialisasi dan demonstrasi penggunaan alat yang disambut baik oleh masyarakat setempat. Selain itu, ada pendampingan intensif untuk memastikan para petani mampu menggunakan dan merawat alat dengan baik.

Program ini menunjukkan hasil yang memuaskan dengan peningkatan efisiensi produksi serta penghematan waktu dan tenaga. Para petani tepung aren kini dapat meningkatkan kapasitas produksi dan pendapatan mereka.

“Keberhasilan ini diharapkan menjadi contoh bagi program serupa di masa depan,” pungkas Prof. Agus Purwanto.

BACA JUGA: Bangga! Mahasiswa ITS Ciptakan Alat Pemotong Keripik Berstandar Food Grade

Tim peneliti ini beranggotakan, Prof. Dr. Eng. Ir. Agus Purwanto, S.T., M.T.; Dr. Ir. Arif Jumari, M.Sc.; Dr. T. Ir. Endah Retno Dyartanti, M.T.; Dr. Ir. Adrian Nur, S.T., M.T.; Anatta Wahyu Budiman, S.T., Ph.D.; dan Tika Paramitha, S.T., M.T.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
barbora-krejcikova-2024-g-1200
Barbora Krejcikova Kejar Pemulihan Demi Kembali ke French Open
Perempat Final Japan Open 2024
Empat Wakil Masuk 10 Besar Dunia, Ganda Putra Indonesia Tunjukkan Tren Positif
akibat-terlalu-lama-main-hp-bagi-anak
Pemerintah Terapkan PP No. 17/2025 untuk Lindungi Anak di Dunia Digital
J-Hope BTS Konser
J-Hope BTS Siap Gelar Konser Solo Perdana di Jakarta Usai Wamil
Lisa
Psikolog Ungkap Motif Lisa Mariana Klaim Ridwan Kamil Ayah Biologis Anaknya
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Aleix Espargaro
Jadi Pebalap Wildcard, Aleix Espargaro Kunci Kebangkitan Honda di MotoGP Jerez
penjualan mobil maret
Penjualan Mobil Terlaris Maret 2025 di Indonesia, Pabrikan Jepang Masih Jadi Penguasa?
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
Drama Telah Usai, Persib Amankan Poin Sempurna Atas Bali United 
KDM ngamuk jalan kalijati
KDM Murka Jalan Kalijati Rusak Gegara Truk Galian Tanah, Izin Dicabut!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.