Unfollow di Instagram, Jennifer Coppen dan Adik Ipar Diterpa Isu Retak!

[info_penulis_custom]
Jennifer Coppen
Hubungan antara Jennifer Coppen dan Zoe Wassink, adik dari mendiang suami Jennifer, Dali Wassink, tiba-tiba menjadi sorotan publik. (instagram/@jennifercoppenreal20)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID —  Hubungan antara Jennifer Coppen dan Zoe Wassink, adik dari mendiang suami Jennifer, Dali Wassink, tiba-tiba menjadi sorotan publik. Penyebabnya adalah aksi saling unfollow di Instagram, yang memicu berbagai spekulasi di kalangan netizen.

Namun, tak mau membiarkan isu berkembang liar, Zoe akhirnya buka suara melalui Instagram Story untuk memberikan klarifikasi.

“Hai semuanya, aku menghargai semua cinta dan dukungan yang kalian tunjukkan untukku. Aku sadar beberapa perubahan baru-baru ini membuat semua orang jadi penasaran, terutama mengenai hubungan saya dengan Jenn,” tulis Zoe pada Rabu (21/5/2025).

Baca Juga:

Syukuran Rumah Baru Pakai Adat Bali dan Pengajian, Jennifer Coopen Dirujak Netizen!

Jennie Curhat Soal Jarang Comeback, BLACKPINK Cuma Dikasih Nganggur Sama YG? 

Hanya Masalah Pribadi, Tak Ada Pihak Ketiga

Zoe menegaskan bahwa apa yang terjadi hanyalah masalah pribadi antara dirinya dan Jennifer, tanpa campur tangan pihak luar. Ia pun meminta publik untuk menghormati privasi mereka.

“Saya ingin mengklarifikasi bahwa ini hanya antara Jenn dan saya, tidak melibatkan pihak luar mana pun. Hubungan berkembang, terutama antara saudara perempuan dan itu normal. Namun, tidak semua perubahan harus menjadi cerita publik,” lanjut Zoe.

Sikap dewasa juga ditunjukkan oleh Jennifer Coppen. Melalui unggahan serupa di Instagram Story, aktris muda ini menampik rumor yang menyebut konflik terjadi karena kedekatannya dengan pesepak bola Justin Hubner.

“Saya ingin menjelaskan bahwa hal ini hanya menyangkut saya dan Zoe saja, tanpa melibatkan pihak luar mana pun apalagi isu kedekatan saya dengan seseorang,” tulis Jennifer.

Ia juga menekankan bahwa konflik antar saudara, termasuk ipar, adalah hal yang wajar dan tidak harus dijadikan konsumsi publik.

“Hubungan memang berkembang, terutama antara saudara perempuan, dan itu hal yang wajar. Namun tidak semua hal perlu menjadi cerita dan konsumsi publik,” katanya lagi.

“Simpelnya kalian suka berantem sama adik atau kakak kalian, ya sama. Sudah ya, setop bikin asumsi. Entar juga baikan,” imbuhnya.

Setelah kepergian Dali Wassink akibat kecelakaan pada Juli 2024, publik mengenal Jennifer sebagai sosok yang tetap menjaga hubungan baik dengan keluarga suami. 

Ia kerap membagikan momen-momen manis bersama anaknya, Kamari, dan keluarga besar Dali. Bahkan, Jennifer dan Zoe diketahui sempat membangun bisnis kuliner bersama, Chewy Dessert, yang memperlihatkan kedekatan mereka selama ini.

Namun, aksi unfollow ini memunculkan pertanyaan besar, terutama karena sebelumnya hubungan mereka terlihat begitu harmonis di mata publik.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Recall Toyota All New Yaris Cross
Toyota Recall All New Yaris Cross Tertentu di Indonesia, Masalah di Panoramic!
Unjuk rasa reformasi
Unjuk Rasa 27 Tahun Reformasi di Balkot Berujung Laporan Polisi dan Penangkapan 93 Orang
Swasembada Energi
Punya Cadangan Energi Melimpah, Prabowo Optimistis Swasembada Hingga Menjadi Pemasok Dunia
alva cervo x
Alva Cervo X Meluncur, Baterai Kuat dan Fast Charging Melesat!
Setop Galau Jadi Jomblo! Ini 15 Cara Cepat Dapat Pacar yang Cocok dan Bikin Nyaman
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Ribuan Bobotoh Ramaikan Masak Besar Bobon Santoso, Batagor Khas Bandung Jadi Hidangan Andalan 

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB
Headline
Jorge Martin
Bungkam Sepekan, Aprilia Bantah Isu Jorge Martin Hengkang dari MotoGP
parpol anggaran apbd
Soal Usulan Parpol dapat Anggaran, Legislator: Tak Bisa Instan!
1.011 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir, 243 Warga dievakuasi Tim SAR Gabungan
1.011 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir, 243 Warga Dievakuasi Tim SAR Gabungan
KDM penyerahan ijazah sukarela
NU Bekasi Kecam Kebijakan KDM Soal Penyerahan Ijazah Sukarela

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.