Trackhouse Racing Sentuhan Amerika untuk MotoGP 2024

Trackhouse Racing Sentuhan Amerika
Tim Trackhouse Racing membawa sentuhan khas Amerika Serikat pada desain livery yang mereka kenalkan untuk menghadapi MotoGP musim 2024(Instagram @gpracingindonesia)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tim Trackhouse Racing membawa sentuhan khas Amerika Serikat pada desain livery yang mereka kenalkan untuk menghadapi MotoGP musim 2024.

Dikutip dari laman resmi MotoGP, Minggu, motor Aprilia RS-GP yang mereka luncurkan di South California membawa skema warna merah-putih-biru, serta visi kuat untuk mengembangkan performa di trek balap motor, menyusul kiprah Trackhouse yang sudah dikenal di kelas balap NASCAR.

Motor ini akan menjadi tunggangan dari dua pembalap utama mereka, Miguel Oliveira dan Raul Fernandez. Kedua pembalap ini mengaku tidak sabar untuk segera beraksi di berbagai sirkuit yang menanti mereka tahun ini.

“Senang sekali bisa menjadi bagian dari keluarga Trackhouse. Saya tidak sabar untuk memulai musim baru, warna baru, warna menarik, sangat bersemangat dan kompetitif. Saya tidak sabar untuk mengendarai motor baru selama tes beberapa hari lagi dan memulai musim,” kata Oliveira.

BACA JUGA: Kalender Presentasi Tim untuk 2024 MotoGP Diumumkan

Ia bergabung dengan Trackhouse Racing setelah membukukan kesuksesannya di awal karier. Setidaknya lima kemenangan balapan di kelas utama sudah ia catatkan. Pembalap asal Portugal itu berharap tahun 2024 bisa menjadi titik balik untuknya pasca cedera.

Di sisi lain, Fernandez tiba di Trackhouse sebagai salah satu pembalap termuda di grid MotoGP saat ini. Memiliki rekam jejak yang baik sejak berada di kelas Moto2, Fernandez berusaha untuk tampil lebih baik lagi pada tahun ini.

“Saya sangat senang dan memiliki perasaan yang luar biasa untuk musim ini. Saya rasa saya akan sangat menikmatinya. Sampai jumpa di trek!” kata Fernandez.

Lebih lanjut, Pemilik Tim Trackhouse Racing Justin Marks mengatakan pihaknya optimistis bisa menunjukkan performa yang gemilang pada musim kali ini.

Ia mengatakan, peluncuran tim dan motor baru mereka ini merupakan kombinasi kerja keras yang dilakukan oleh Trackhouse, MotoGP, dan Aprilia dalam waktu yang sangat singkat untuk mewujudkan “sedikit keajaiban”.

“Yang saya tahu adalah kami punya peralatan hebat bersama Aprilia, orang-orang hebat, dan pengendara yang sangat, sangat termotivasi, sehat, dan bahagia. Ini juga akan menjadi pengalaman dan pembelajaran yang besar bagi kami yang biasanya bekerja di NASCAR,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, setelah melakoni rangkaian sesi uji coba resmi MotoGP 2024 di Sepang dan Qatar, musim mendatang pun akan dibuka dengan grand prix pertama di Sirkuit Internasional Lusail, Qatar, pada 8-11 Maret.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.