TKN Prabowo Gibran Berakhir, Diarahkan Jadi Paguyuban

TKN Prabowo
TKN Prabowo. (tangkap layar instagram @tkn.prabowogibran)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, menyatakan bahwa peran tim sukses telah berakhir setelah KPU RI menetapkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih untuk periode 2024-2029.

“Dengan berakhirnya, sudah disahkan oleh KPU, tugas dari tim kampanye nasional akan berakhir sesuai juga dengan arahan Pak Prabowo pada waktu itu, dan setelah itu kebersamaan kita ini harapannya dilanjutkan jadi suatu paguyuban yang dinamakan Gerakan Solidaritas Nasional,” ujar Rosan di Kantor KPU RI, Jakarta, mengutip antara, Rabu (24/4/2024).

Namun, Prabowo telah mengusulkan agar TKN membentuk sebuah paguyuban yang disebut Gerakan Solidaritas Nasional. Dia juga akan memimpin paguyuban tersebut sesuai dengan arahan Prabowo.

Rosan menjelaskan bahwa paguyuban tersebut akan menjadi tempat untuk menjalin hubungan baik bagi semua pihak yang telah berjuang bersama dalam memenangkan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.

Paguyuban tersebut akan segera dimulai. Selain itu, Rosan menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengikuti arahan Prabowo.

“Kalau arahan beliau adalah cinta kepada Indonesia, cinta kepada rakyat Indonesia, cinta persatuan. Kita welcome untuk bergabung dalam Gerakan Solidaritas Nasional yang akan kita mulai sesudah KPU ini selesai dan akan kita segera mulai,” ujarnya.

BACA JUGA: KPU Gelar Penetapan Pemenang Pilpres 2024 Hari Ini

Sebelumnya, Hasyim Asy’ari, yang menjabat sebagai Ketua KPU RI, menyatakan bahwa keputusan penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon terpilih dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 sesuai dengan Keputusan KPU Nomor 504 Tahun 2024.

“Keputusan KPU Nomor 504 Tahun 2024 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilihan Umum Tahun 2024,” ujar Hasyim.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Taman Jomblo Bandung
Menilik Kondisi Terkini Taman Jomblo di Kolong Flyover Pasupati Bandung
Cara mengolah buah srikaya
5 Cara Mengolah Buah Srikaya Jadi Hidangan yang Menggugah Selera
Taman Film Bandung
Kembali Ramai Pasca Revitalisasi, Lihat Tampilan Baru Taman Film Bandung
yamaha r25 terbaru
Yamaha R25 Terbaru Rilis di Indonesia, Kental DNA Balap!
Ricky Five Minutes
Ricky Five Minutes Beri Alasan Dibalik Empat Lagu Hits Ari Lasso
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Perbedaan RAM Laptop dan Komputer: Apa yang Harus Anda Ketahui

4

Profil Satryo Soemantri Brodjonegoro, Menteri Kontroversial yang Didemo 235 Pegawai Kemendikti Saintek

5

Kurir Sat Set JNE Siap Mengantarkan Kebahagiaan dengan Tampilan Baru
Headline
Jorge Martin
Manajer Beberkan Fakta Soal Jorge Martin Minta Gaji Tinggi ke Ducati
Martin Zubimendi
Arsenal Tertarik Rekrut Martin Zubimendi, Mikel Merino Hengkang
PLTA Jatigede
Kejar Elektrifikasi 100 Persen, Presiden Prabowo Resmikan PLTA Jatigede dan Puluhan Pembangkit Lainnya
sekolah tak ada guru Nias
Guru di Nias Rela Susuri 13 Sungai Meski Kesejahteraan Bias

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.