TKN Prabowo Gibran Berakhir, Diarahkan Jadi Paguyuban

TKN Prabowo
TKN Prabowo. (tangkap layar instagram @tkn.prabowogibran)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Ketua TKN Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, menyatakan bahwa peran tim sukses telah berakhir setelah KPU RI menetapkan pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih untuk periode 2024-2029.

“Dengan berakhirnya, sudah disahkan oleh KPU, tugas dari tim kampanye nasional akan berakhir sesuai juga dengan arahan Pak Prabowo pada waktu itu, dan setelah itu kebersamaan kita ini harapannya dilanjutkan jadi suatu paguyuban yang dinamakan Gerakan Solidaritas Nasional,” ujar Rosan di Kantor KPU RI, Jakarta, mengutip antara, Rabu (24/4/2024).

Namun, Prabowo telah mengusulkan agar TKN membentuk sebuah paguyuban yang disebut Gerakan Solidaritas Nasional. Dia juga akan memimpin paguyuban tersebut sesuai dengan arahan Prabowo.

Rosan menjelaskan bahwa paguyuban tersebut akan menjadi tempat untuk menjalin hubungan baik bagi semua pihak yang telah berjuang bersama dalam memenangkan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.

Paguyuban tersebut akan segera dimulai. Selain itu, Rosan menegaskan bahwa pihaknya akan terus mengikuti arahan Prabowo.

“Kalau arahan beliau adalah cinta kepada Indonesia, cinta kepada rakyat Indonesia, cinta persatuan. Kita welcome untuk bergabung dalam Gerakan Solidaritas Nasional yang akan kita mulai sesudah KPU ini selesai dan akan kita segera mulai,” ujarnya.

BACA JUGA: KPU Gelar Penetapan Pemenang Pilpres 2024 Hari Ini

Sebelumnya, Hasyim Asy’ari, yang menjabat sebagai Ketua KPU RI, menyatakan bahwa keputusan penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai pasangan calon terpilih dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024 sesuai dengan Keputusan KPU Nomor 504 Tahun 2024.

“Keputusan KPU Nomor 504 Tahun 2024 tentang Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih dalam Pemilihan Umum Tahun 2024,” ujar Hasyim.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat