[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=hJl71Mah0bw[/embedyt]
BANDUNG,TM.ID: Platform media sosial Threads hasil pengembangan Meta telah mencuri perhatian banyak orang sejak peluncurannya.
Threads berhasil mendapatkan 2 juta sign-up, dalam waktu dua jam setelah rilis. Ini menandakan potensi besar bagi platform media sosial tersebut.
Platform social media Threads memiliki kemungkinan untuk menjadi pesaing yang serius bagi Twitter.
satu alasannya yaitu Threads memiliki antarmuka pengguna (UI) yang lebih nyaman dan menarik.
Pada awalnya, Twitter muncul dengan kepraktisan dan kemudahan penggunaannya.
Namun, sejak Twitter diakuisisi oleh Elon Musk,Semua perubahan yang terjadi di Twitter membuat antarmuka Twitter terlihat semakin berantakan.
Meta mengetahui momen ini sebagai peluang untuk menarik pengguna Twitter beralih ke Threads. Threads didesain secara khusus untuk menjadi pesaing yang sepadan bagi Twitter.
(Aboy)