Thiago Silva Perpanjang Kontrak Bersama Chelsea Hingga 2024

thiago silva
Thiago Silva memperpanjang kontraknya bersama Chelsea hingga musim panas 2024.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Thiago Silva memperpanjang kontraknya bersama Chelsea hingga musim panas 2024.

Silva yang kini telah berusia 38 tahun didatangkan Chelsea dari Paris St Germain pada 2020, dan membantu klub memenangi Liga Champions pada musim penuh pertamanya.

“Sejujurnya saya sangat gembira untuk meneruskan karier saya bersama The Blues. Ketika saya pertama kali meneken kontrak di sini, itu hanya berlaku untuk setahun. Sekarang ini telah tahun keempat! Saya tidak dapat membayangkannya, ini benar-benar momen istimewa bagi saya untuk meneken kontrak dan bertahan di Chelsea,” kata Silva seperti dikutip laman resmi klub.

BACA JUGA: Chelsea Resmi Datangkan Bek Malo Gusto dari Olympique Lyon

Ketua Chelsea Todd Boehly yang juga pemilik klub Behdad Eghbali mengatakan, “Kami gembira Thiago memutuskan untuk meneruskan dengan Chelsea. Ia merupakan talenta kelas dunia, sebagaimana terbukti selama bertahun-tahun untuk klub dan negaranya, dan pengalaman, kualitas, dan kemampuan kepemimpinannya vital bagi misi kami ke depannya.”

Thiago Silva telah mencatatkan 106 penampilan di semua penampilan untuk Chelsea, serta membawa klub London Barat itu dua kali mencapai final Piala FA dan satu kali final Piala Liga.

Thiago Silva telah mencatatkan 113 penampilan untuk timnas Brazil. Ia merupakan kapten Selecao saat mereka mencapai perempat final Piala Dunia 2022, di mana mereka kalah adu penalti dari Kroasia.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Hidangan khas natal
5 Hidangan Khas Natal di Indonesia, Mana Favoritmu?
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter
Headline
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 Desember 2024
Kejuaraan Dunia Pencak Silat ke-20
Indonesia Juara Umum Kejuaraan Dunia Pencak Silat di Abu Dhabi
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru
Material Longsor Menutup Jalan Cigaru, Akses Warga Kiara Dua - Bagbagan Sukabumi Terisolir
Remisi Khusus Natal 2024
15.807 Narapidana Terima Remisi Khusus Natal 2024

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.