BOGOR, TM.ID: Baka calon presiden Prabowo Subianto mengumpulkan ketua umum yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju. Mereka berkumpul di kediaman Prabowo yang terletak di wilayah Hambalang, Bogor, Jawa Barat.
Selain Bukan itu saja, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dengan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) juga turut hadir di kediaman milik Prabowo.
SBY Bersama putranya datang. Selain itu Wiranto dan Agum Gumelar pun juga hadir dalam pertemua tersebut.
Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga mengatakan soal agenda yang menjadi pertemuan di Padepokan Garuda Yaksa. Menurutnya agenda yang akan dilaksanakan pada hari Minggu (16/9/2023) adalah silaturahmi anggota KIM.
BACA JUGA: Ibarat Meruntuhkan Tembok Berlin, Pertemuan SBY dan Megawati Biarkan Secara Alami
“Hadir para ketua umum partai politik pendukung Koalisi Indonesia Maju, yaitu dari PAN, Golkar, Gerindra, PBB, Gelora, Prima, PSI, dan Garuda. Seluruh ketua umum hadir kecuali Bang Yusril lagi ada acara di luar negeri,” ucap Viva di Bogor.
Dia juga mengatakan, kalau pertemuan yang dilaksanakan di kediaman Prabowo Minggu sore itu untuk menerima dukungan dari Partai Demokrat.
“Acara pada hari ini adalah menerima secara resmi, pernyataan dukungan dari Partai Demokrat untuk Pak Prabowo menjadi calon presiden RI di Pilpres 2024,” ungkap Viva.
Viva mengungkapkan suasa yang tercipta dalam pertemuan tersebut, yang dinilai akrab, solid dan penuh semangat.
BACA JUGA: PAN Ungkap Ada Partai Biru yang Mau Merapat ke Kubu Prabowo Subianto
“Dan ini menjadi tanda-tanda yang baik bahwa koalisi besar ini akan berpotensi untuk dapat memenangkan Pilpres 2024,” kata Viva.
“Alasannya masing-masing partai politik tentu memiliki basis konstituen sendiri-sendiri. Apabila kita kelola, kita terorganisasi dengan baik, maka akan equvalen dengan suara Pilpres 2024 nantinya,” tambahnya.