Terminal Cicaheum Berangkatkan Penumpang dengan Armada Tambahan

Terminal Cicaheum Berangkatkan Penumpang dengan Armada Tambahan
Terminal Cicaheum Berangkatkan Penumpang dengan Armada Tambahan (Kyy/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kepala Terminal Cicaheum, Asep Supriadi menyampaikan program mudik gratis yang telah bekerja sama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Barat mencapai intensitas tertingginya kemarin.

Asep menjelaskan berdasarkan data terbaru, lebih dari 3.000 pemudik telah diberangkatkan dari Terminal Cicaheum menuju berbagai daerah di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Angka tersebut menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat untuk memanfaatkan program mudik gratis yang disediakan pemerintah.

“Untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut, pemerintah telah mengerahkan 106 armada, yang terdiri atas 59 bus AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi) serta tambahan 23 unit armada cadangan yang disediakan melalui kerja sama dengan DAMRI,” kata Asep Supriadi, Jumat (28/3/2025).

BACA JUGA:

H-5 Jelang Lebaran, Terminal Cicaheum Masih Landai dari Pemudik

Jelang Lebaran 2025, Arus Pemudik di Terminal Cicaheum Masih Landai

Asep juga menegaskan pihaknya telah menyiapkan strategi antisipasi jika terjadi penumpukan penumpang.

“Telah disiapkan armada tambahan untuk mengatasi lonjakan penumpang. Namun, hingga saat ini kondisi masih terkendali dengan kendaraan reguler. Jika nantinya ada lonjakan yang lebih besar, sudah siap dengan unit cadangan,” ucapnya

Selain itu, Asep menambahkan meskipun puncak arus mudik telah terjadi kemarin, jumlah pemudik diperkirakan masih akan meningkat pada hari ini, terutama untuk keberangkatan di luar program mudik gratis.

“Berdasarkan tren peningkatan yang telah diamati, pihak Terminal Cicaheum terus bersiap menghadapi lonjakan tambahan dengan memastikan armada dan sistem pengelolaan penumpang berjalan optimal,” ujarnya

Menurutnya, berdasarkan laporan perhitungan sebelumnya, jumlah pemudik yang berangkat dari Terminal Cicaheum pada Rabu (26/3/2025) mengalami peningkatan 3% dibandingkan tahun sebelumnya.

Jika tahun 2024 jumlah pemudik tercatat 1.490 orang, maka tahun 2025 meningkat menjadi 1.534 orang. Adapun jumlah bus yang diberangkatkan mencapai 112 unit, yang terdiri dari layanan reguler dan tambahan.

(Kyy/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.