Tema, Jadwal, dan Moderator Debat Pilgub Jabar 2024!

debat pilgub jabar 2024
(x)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Debat perdana Pilgub Jabar 2024 akan berlangsung pada Senin, 11 November 2024 pukul 19.00 WIB dari Graha Sanusi Hardjadinata Unpad, Kota Bandung. Akan berlangsung selama 120 menit, membahas 7 sub tema dengan pertanyaan yang disusun oleh 7 panelis.

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jabar, Hedi Ardia menyampaikan dalam debat perdana kali ini akan ada enam segmen. Adapun judul debat yakni ‘Membangun Jawa Barat Menuju Masyarakat Digital yang Sejahtera dan Berdaya Saing Global’.

“Keseluruhan teknis debat yang akan dilakukan oleh KPU Jawa Barat prinsipnya pasti akan sama, nggak jauh beda. Hanya mungkin nanti ada beberapa perbaikan, yang nanti kurang-kurangnya kita evaluasi lagi. Besok ada 7 subtema mulai dari isu perempuan dan anak, pendidikan inklusif, reformasi birokrasi, kesehatan dan stunting,” ucap Hedi.

Ketujuh sub tema dalam debat perdana Pilgub Jabar 2024 mendatang ialah Kesehatan dan Penurunan Stunting, Mentalitas dan Karakter Generasi Muda, Kemiskinan dan Pengangguran, Pengembangan Digital Talent, Reformasi Birokrasi yang Berkelanjutan, Isu Perempuan dan Anak, serta Pendidikan Inklusif dan Berkualitas.

Tema, Jadwal, dan Moderator

Debat akan disiarkan langsung pada laman YouTube dan media sosial KPU Jabar, serta media penyiaran yang ditunjuk. Adapun tema di hari pertama menyinggung tentang Sumber Daya Manusia. Berikut detail tema, jadwal, dan moderatornya:

Debat 1

  • Lokasi: Graha Sanusi Hardjadinata Unpad, Kota Bandung
  • Waktu: Senin, 11 November 2024 pukul 19.00 WIB
  • Judul Debat: Membangun Jawa Barat Menuju Masyarakat Digital yang Sejahtera dan Berdaya Saing Global

Sub Tema

  • Kesehatan dan Penurunan Stunting
  • Mentalitas dan Karakter Generasi Muda
  • Kemiskinan dan Pengangguran
  • Pengembangan Digital Talent
  • Reformasi Birokrasi yang Berkelanjutan
  • Isu Perempuan
  • Pendidikan Inklusif dan Berkualitas

Debat akan berlangsung dengan durasi 120 menit. Adapun waktu pemaparan bervariasi, paling cepat batas waktu menganggapi paslon yakni 45 detik dan paling lama batas waktu pemaparan yakni 120 detik atau 2 menit.

BACA JUGA: Pilgub Jabar 2024, Ahmad Syaikhu Merapat ke Paguyuban Pasundan

Pewarta Frisca Clarissa dan Rahmat Ibrahim ditunjuk menjadi moderator debat perdana. Moderator ditugaskan untuk membacakan pertanyaan, mengatur jalannya acara, hingga menghentikan debat jika terjadi kericuhan.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Valhalla Spectaclub Surabaya-6
Ketik Kuburan 'Ivan Sugianto' di Google Maps, Muncul Valhalla Spectaclub Surabaya
kecelakaan tol cipularang-5
Istri Sopir Truk Penyebab Laka Lantas di Cipularang Sempat Alami Firasat
ibu budi arie meninggal
Budi Arie Berduka, Sang Ibunda Tutup Usia
Saweran Cupi Cupita
Cupi Cupita Pernah Tolak Saweran Mobil Mewah, Serius?
hendry lie ditangkap kejagung-1
Kejagung Ungkap Peran Hendry Lie dalam Kasus Korupsi Timah
Berita Lainnya

1

Supir Truk Tabrakan Beruntun di Cipularang Ditetapkan Jadi Tersangka

2

Fakta Valhalla Spectaclub Surabaya Milik Ivan Sugianto, Bikin Bising?

3

Tabrak Mati Pejalan Kaki, Ini Aktivitas Nyetir Sambil Oral Seks Mahasiswa di Sleman

4

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Pemain Timnas indonesia yang dicoret Shin Tae-yong
Link Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi Selain Yalla Shoot, Status Garuda Wajib Menang!
Luka Modric Siap Bantu Mbappe
Portugal Ditahan Imbang Kroasia 1-1, Pasukan Zlatko Dalic Jadi Runner-Up Grup
a9642461e01929f35c9b25f976fe3778
Spanyol Kandaskan Swiss 3-2 di UEFA Nations League 2024/2025
Screenshot_20241118-123032_Chrome-2210832708
Kevin Diks Absen, Shin Tae-yong Fokus Maksimalkan Tim Kontra Arab Saudi