Telak, Jakarta Pertamina Fastron Takluk dari Jakarta Elektrik PLN 0-3

pertamina
Secara mengejutkan Jakarta Pertamina Fastron takluk dari tim yang sudah tidak lolos ke final four yakni Jakarta Elektrik PLN dengan skor telak 0-3 (15-25, 21-25, 23-25) di ajang PLN Mobile Proliga 2023.(web)

Bagikan

YOGYAKARTA,TM.ID : Secara mengejutkan Jakarta Pertamina Fastron takluk dari tim yang sudah tidak lolos ke final four yakni Jakarta Elektrik PLN dengan skor telak 0-3 (15-25, 21-25, 23-25) di ajang PLN Mobile Proliga 2023 putaran dua seri pamungkas di GOR UNY Yogyakarta pada Minggu (19/2/2023).

Dalam dua laga terakhirnya, Jakarta Pertamina Fastron mengalami kekalahan secara beruntun.

Pada laga pertama, Jakarta Pertamina Fastron harus menyerah dari Jakarta BIN 2-3 (22-25, 25-20, 25-16, 20-25, 9-15). Kekalahan ini juga membuat posisi juara putaran dua yang sudah di depan mata harus terlepas dari Jakarta BIN.

Pelatih Jakarta Pertamina Fastron Eko Waluyo mengakui jika timnya kurang maksimal saat menghadapi Jakarta Elektrik PLN. Apalagi pihaknya mulai fokus menghadapi final four yang akan bergulir di Gresik Jawa Timur pekan depan.

“Pada intinya pada pertandingan tadi anak-anak tidak mengalami cedera. Sekarang kita langsung fokus menghadapi final four. Waktu yang ada harus kami maksimalkan,” katanya usai pertandingan.

Kondisi kurang maksimal juga diakui oleh Yolla Yuliana. Menurut dia, kondisi tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh lawan. Bahkan dirinya juga mengakui beberapa kali upayanya terbaca oleh lawan.

“Kita melakukan quick yang baik, lawan juga mengimbangi. Yang jelas kami harus segera melakukan evaluasi untuk menghadapi final four,” kata Yolla saat dikonfirmasi.

BACA JUGA: Puncaki Klasemen, Jakarta Pertamina Fastron Pastikan Satu Tempat di Empat Besar

Sementara itu, asisten pelatih Jakarta Elektrik PLN Maman Suparman mengaku senang bisa meraih kemenangan di laga pamungkas Proliga 2023 karena timnya tidak lolos ke final four

“Ini hiburan bagi semuanya. Kami melihat Pertamina memang tidak tampil maksimal dan itu dimanfaatkan dengan baik oleh pemain,” katanya.

Terkait dengan evaluasi Proliga 2023, Maman menjelaskan persiapan yang singkat terutama dalam perburuan pemain lokal menjadi kendala utama. Untuk itu, demi tampil maksimal di Proliga 2024 pihaknya akan start lebih cepat dalam perburuan pemain lokal.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prancis vs Belgia 16 Besar EURO 2024
Pratinjau Prancis vs Belgia 1 Juli 16 Besar EURO 2024: Prediksi Line Up dan Head to Head
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garu-Cover
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garut: Korban dalam Kondisi Terikat
joe biden debat pilpres amerika serikat
Penampilan Biden di Debat Pilpres Panen Kritik
Kuliner Pantai Karang Bolong Kebumen
Yuk, Intip Kuliner Unik di Pantai Karang Bolong Kebumen
Korban Mutilasi Garut
Penemuan Mayat Korban Mutilasi Gemparkan Warga Garut
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024