Tega! Orang Berkebutuhan Khusus Jadi Korban Bully, Disiram Hingga Ketakutan!

bully berkebutuhan khusus 9-7 2023
ilustrasi (Pixabay)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Miris, aksi perundungan atau bully kembali terjadi, kali ini korbannya seorang pria berkebutuhan khusus. Peristiwa ini terjadi di Wilayah Johor Baru, Jakarta Pusat.

Seperti yang dilihat dalam video unggahan Instagram @lensa_berita_jakarta, pelaku bully merupakan sekelompok remaja. Para remaja itu melakukan aksi yang tidak pantas, korban disiram dengan air yang terkemas plastik dengan cara dilempar ke arah muka.

Tak cukup sampai di situ, para pelaku menendang-nendang korban yang mengenakan pakaian putih, salah satunya ada yang hampir memukul di bagian kepala.

bully berkebutuhan khusus foto (Instagram/@lensa_berita_jakarta)

Korban terlihat ketakutan langsung berlari ketika mendapatkan kekerasan. Korban yang sudah masih berlari, bahkan dikejar-kejar oleh pelaku untuk agar semakin ketakutan.

Kapolsek Johor Baru, Kompol Rudi Wiransyah membenarkan kejadian tersebut. Kejadian pada Sabtu (8/7/2023) sekitar pukul 05.00 WIB.

Rudi menyebut, korban berinisial S (31), ketika kejadian baru saja membeli nasi uduk. Sementara itu, pelaku baru diketahui berjumlah tiga orang.

“Korban inisial S (31) baru saja membeli nasi uduk. Sementara diketahui dilakukan oleh tiga orang. Pelaku perundungan sudah kami ketahui identitasnya dan saat ini masih dalam pencarian,” ujar Rudi Wiransyah saat dihubungi wartawan.

“Kalau dari info, korban yang bersangkutan diejek secara verbal dan disiram air seperti yang tampak di video. Sedang untuk yang terlihat di video pelaku berupaya menendang, namun korban menghindar,” imbuhnya.

BACA JUGA: Tuai Kecaman! Aktivis Pro Israel Usul Semua Pesantren Nyanyikan Lagu Yahudi

(Saepul)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!