Tata Punch, SUV Buatan India Ramah Dikantong Kepergok Dites di Jalanan

Penulis: Saepul

tata punch
Ilustrasi (Tata)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pabrikan otomotif India, Tata sepertinya sedang mempersiapkan model terbaru low SUV mereka, Tata Punch 2024 mulai diuji coba di jalanan.

Mobil low SUV ini telah mengalami sejumlah perubahan signifikan dibandingkan dengan model terdahulunya. Memuat Gaadiwaadi dan Motobeam, kendaraan uji coba Tata Punch terbaru telah ditutupi dengan stiker kamuflase untuk menyamarkan identitasnya, namun beberapa bagian masih dapat dikenali.

Perubahan dan Spesifikasi Tata Punch

Bagian depan Tata Punch mengalami perombakan total. Mulai dari lampu, gril, bumper, hingga detail bodinya dibuat berbeda untuk memberikan tampilan yang lebih segar. Pelek roda juga telah diubah menjadi lebih sporty dan modern, menambah daya tarik visual kendaraan ini.

BACA JUGA: Hyundai Pasarkan Creta Versi Kencang, Desain Kentara Mobil Balap

Bagian dalam Tata Punch 2024 kemungkinan besar mengalami perubahan minor dibandingkan versi sebelumnya. Pabrikan membekalinya dengan panel instrumen digital yang baru dengan tampilan yang lebih modern. Sistem hiburan dilengkapi dengan layar sentuh 10,25 inci yang besar, serta kamera 360 untuk membantu saat parkir. Selain itu, dilengkapi juga dengan sistem pengecasan nirkabel dan fitur-fitur lainnya untuk meningkatkan kenyamanan pengguna.

Tata Punch 2024 diperkuat dengan fitur keamanan yang lebih baik. Dilengkapi dengan empat rem cakram dan enam airbags yang dilengkapi dengan Electronic Stability Program (ESP) untuk memberikan perlindungan maksimal kepada pengemudi dan penumpangnya.

Mobil ini didukung oleh mesin naturally aspirated berkapasitas 1.200cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 85 bhp dan torsi sebesar 113 Nm. Transmisi tersedia dalam dua pilihan, yaitu otomatis dan manual lima-percepatan, memberikan fleksibilitas dalam penggunaan kendaraan.

Tata Punch 2024 diperkirakan akan diluncurkan pada musim liburan atau antara bulan Agustus hingga September 2024. Meskipun belum ada informasi resmi mengenai harga jualnya, namun berdasarkan harga Tata Punch versi sebelumnya, diperkirakan harga versi terbaru tidak akan jauh berbeda kisaran Rp 100 jutaan.

Bersaing dengan Hyundai Extender

Dalam industri otomotif negeri Anak Benua tersebut, Tata Punch bersaing ketat dengan mobil sekelasanya, yakni Hyundai Extender. Pesaing sengit Punch ini adalah low SUV yang dikembangkan menggunakan basis Grand i10 Nios dan Aura.

Memiliki dimensi panjang 3.815 mm, lebar 1.710 mm, tinggi 1.631 mm, dan jarak sumbu roda 2.450 mm, Hyundai Exter dapat memuat hingga lima orang dewasa.

Hyundai Exter mengandalkan mesin bensin 1.200 cc Kappa dengan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis. Selain itu, tersedia juga mesin 1.200 cc yang dapat menggunakan bensin dan CNG, namun hanya dilengkapi dengan transmisi manual 5 percepatan.

Mesin bensin Hyundai Exter mampu menghasilkan tenaga sebesar 83 hp dan torsi 114 Nm. Sementara itu, spesifikasi CNG menyemburkan tenaga sebesar 69 hp dan torsi 95,2 Nm. Hyundai mengklaim konsumsi bahan bakar mesin bensin manual mencapai 19,4 km per liter, sedangkan transmisi otomatis mencapai 19,2 km per liter. Versi CNG bahkan dapat mencapai 27,1 km per liter.

Eksterior Hyundai Exter dilengkapi dengan pelek alloy 15 inci, skid plate di depan dan belakang, serta roof rail untuk meningkatkan kesan sporty. Sementara itu, interior mobil ini dilengkapi dengan panel instrumen TFT MID berukuran 4,2 inci, layar hiburan 8 inci yang dapat terkoneksi melalui Android Auto dan Apple CarPlay, wireless charger, serta electric sunroof.

Untuk menjamin keamanan pengemudi dan penumpangnya, Hyundai Exter dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti dashcam dengan dua kamera, alarm, Hill Assist Control (HAC), ABS plus EBD, Tyre Pressure Monitoring System (TPMS), ISOFIX, kamera parkir, dan lampu kabut.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Polytron G3
Bisakah Polytron G3 dan G3+ Disebut Mobil Listrik Lokal?
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.