BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Raffi Ahmad Menangis Haru, Luna Maya Temukan “Pelabuhan Terindah” di Pelaminan. Suasana haru menyelimuti pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier yang digelar di COMO Shambhala Estate, Gianyar, Bali, pada Rabu, (7/5/2025).
Di antara para tamu undangan dan kerabat dekat, sosok Raffi Ahmad menjadi salah satu yang paling emosional saat menyaksikan sahabat lamanya mengucap janji suci.
Lewat unggahan Instagram pribadinya, Raffi mengungkapkan betapa momen itu menyentuh hatinya. Tak hanya hadir sebagai tamu, Raffi juga mendapat kehormatan sebagai saksi akad nikah untuk mempelai wanita, Luna Maya.
Tangis Raffi Ahmad
Dalam keterangannya, Raffi Ahmad mengaku tak kuasa menahan air mata saat menyaksikan akad nikah Luna dan Maxime. Ia menyebut momen tersebut sebagai jawaban dari doa-doa yang selama ini dipanjatkan Luna secara diam-diam.
“Dear sahabatku, Luna Maya, Hari ini air mataku jatuh bukan karena sedih, tapi karena haru. Setelah semua cerita yang kita lalui—tangis, tawa, harapan, dan doa… akhirnya kamu menemukan pelabuhan terindahmu,” tulis Raffi Ahmad, menyertakan tagar #lunadicintaimaximal dan #moontothemax, dikutip Rabu.
Tak berhenti di situ, Raffi pun menyampaikan doa tulus agar rumah tangga Luna dan Maxime selalu dilimpahi kebahagiaan, cinta, dan keberkahan dari Tuhan Yang Maha Esa.
“Kami menyaksikan bagaimana Allah SWT menjawab setiap doa yang kau bisikkan diam-diam. Semoga kalian tumbuh bersama dalam iman, sabar, dan bahagia sampai sehidup sesurga,” katanya menyentuh.
Selain Raffi, Irwan Mussry suami dari Maia Estianty juga menjadi saksi nikah. Irwan mewakili pihak mempelai pria, Maxime Bouttier.
Baca Juga:
Luna Maya Sujud di Kaki Ibunda, Minta Restu dengan Maxime Bouttier
Deretan Artis yang Pilih Pernikahan di Bali Selain Luna Maya dengan Maxime Bouttier
Akad Nikah Luna Maya
Akad nikah pasangan ini dipimpin oleh Kepala KUA Sukawati, Ahmad Adi Wijaya. Kakak kandung Luna, Tipi Jabrik, dipercaya menjadi wali nikah dalam prosesi sakral tersebut.
Maxime memberikan mas kawin berupa logam mulia seberat 7,5 gram dan uang tunai sebesar 2.025 dolar, jumlah yang dipilih karena bertepatan dengan tahun pernikahan mereka 2025.
Sebelum akad, Luna Maya menjalani prosesi siraman dan sungkeman adat Jawa, sementara Maxime juga turut mengikuti rangkaian tradisi yang sama.
Tak hanya itu, konsep pernikahan mereka juga memadukan unsur budaya Bali, Jawa, dan Eropa—menjadi simbol perjalanan hidup dua insan yang akhirnya bersatu.
(Hafidah Rismayanti/Usk)