Tanggapan DPR RI Terkait Wacana Libur Sekolah Ramadhan

Libur sekolah ramadhan
(Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Melalui kementrian Agama (Kemenag) pemerintah mewacanakan libur sekolah penuh selama bulan Ramadhan. Meski belum ada keputusan final, wacana ini telah mendapatkan tanggapan dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Salah satu tanggapan datang dari anggota Komisi X DPR RI, Habib Syarief Muhammad Alaydrus yang menilai rencana tersebut sebagai langkah positif, asalkan dirumuskan dengan matang.

Dorongan untuk Matangkan Rencana Libur Ramadhan

Habib Syarief mengapresiasi tujuan libur sekolah selama Ramadhan, yaitu memberikan kesempatan siswa untuk fokus beribadah dan memperdalam ilmu agama. Namun, ia menekankan perlunya diskusi mendalam antara Kemenag dan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) agar program tersebut dapat dijalankan dengan efektif.

“Tujuan libur selama Ramadhan sangat baik, tetapi formatnya harus dirumuskan dengan jelas. Apakah seluruh kegiatan sekolah diliburkan, atau pembelajaran formal diganti dengan kegiatan keagamaan? Ini perlu dijawab agar tidak membingungkan sekolah dan orang tua,” jelas Syarief, melansir laman DPR, Kamis (9/1/2025).

Habib Syarief juga menyoroti tantangan yang mungkin dihadapi orang tua, terutama jika mereka bekerja. Ia khawatir anak-anak yang hanya berada di rumah akan cepat bosan dan terlalu banyak menggunakan gawai. Menurutnya, kecanduan gawai sudah menjadi masalah serius di kalangan anak-anak, dan Ramadhan seharusnya menjadi momen untuk mengurangi ketergantungan ini.

Ia mengusulkan agar setiap sekolah menyusun program Ramadhan seperti pesantren kilat. Sekolah dapat bekerja sama dengan masjid setempat untuk mengadakan kegiatan keagamaan yang terstruktur.

“Kegiatan Ramadhan ini harus dirumuskan dengan baik agar sekolah dan madrasah siap menyambutnya,” tambahnya.

Pentingnya Kajian Mendalam terhadap Wacana Libur

Sementara itu, anggota Komisi X DPR RI lainnya, Ledia Hanifa Amaliah menilai perlunya analisis menyeluruh terkait sisi positif dan negatif dari wacana libur sekolah selama Ramadhan. Ia mengingatkan jika libur sebulan penuh diterapkan, perlu ada penugasan yang jelas untuk siswa.

“Kalau kita ingin meliburkan selama satu bulan, harus ada target penugasan yang jelas. Jangan sampai liburan justru menjadi momen yang kurang produktif,” ujarnya.

Ledia juga menyebutkan pembelajaran selama Ramadhan biasanya hanya efektif pada dua pekan pertama. Setelah itu, kegiatan belajar mengajar mulai terganggu oleh persiapan Idulfitri. Ia mengusulkan alternatif berupa variasi kegiatan seperti pesantren kilat atau kombinasi pembelajaran akademis dan kegiatan ibadah.

BACA JUGA: Cek Fakta: DPR Dukung Wacana Libur Sekolah Selama Ramadhan

Ledia menyampaikan kebijakan mengenai libur Ramadhan sebaiknya mempertimbangkan kebutuhan setiap sekolah. Ia berpendapat pemerintah perlu memberikan panduan umum, sedangkan pelaksanaannya diserahkan pada kreativitas masing-masing sekolah. Menurutnya, yang paling penting adalah merancang target yang ingin dicapai selama Ramadhan secara proporsional.

 

 

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
sirkus OCI
Dugaan Eksploitasi Sirkus OCI, Legislator Minta Polisi Usut!
Macet Parah di Priok, Sopir Bantu Sopir yang Kelaparan dengan Makanan yang Ditarik Pakai Tali
Macet Parah di Priok, Sopir Bantu Sopir yang Kelaparan dengan Makanan yang Ditarik Pakai Tali
Smansa Kecewa Terkait Putusan PTUN Bandung yang Kabulkan Gugatan PLK
Smansa Kecewa Terkait Putusan PTUN Bandung yang Kabulkan Gugatan PLK
eksploitasi sirkus taman safari-1
Kasus Mantan Pemain OCI, Komnas HAM Penuhi Ganti Rugi Rp 3,1 Miliar
Sejumlah Menteri Sowan ke Jokowi, Presiden KAI Desak Kabinet Merah Putih Tegak Lurus!
Sejumlah Menteri Sowan ke Jokowi, Presiden KAI Desak Kabinet Merah Putih Tegak Lurus!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!
Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.