Tak Ada Yang Berubah Dari Target Persib Bandung di Liga 1 2024/2025

Titik Lemah Persib Mulai Terdeteksi Lawan
Launching Persib. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persib Bandung tidak mengubah sedikitpun targetnya di kompetisi Liga 1 2024/2025. Hal tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak.

Pria asal Kroasia itu menjelaskan Persib tetap mematok target tinggi yaitu mempertahankan gelar juara. Hanya saja Bojan mengemas target ini lebih berbeda agar anak asuhnya tidak terbebani.

“Target adalah selalu untuk menang. Setiap pertandingan adalah untuk menang dan setiap trofi itu diraih jika tim selalu berusaha mencoba untuk menang,” terang Bojan kepada awak media.

Ia sadar, mematok target juara secara beruntun memang tidak bisa didapat secara mudah. Sehingga pelatih berusia 53 tahun itu mengemasnya secara bertahap atau dari pertandingan ke pertandinga.

Lebih lanjut menurut Bojan, dengan mematok target di setiap pertandingan, maka psikis pemain bisa lebih stabil. Terlebih ia sadar, sisi psikis pemain harus terus terjaga agar tetap fokus menatap setiap pertandingan.

“Tentu saja ini tidak mudah karena semua punya target yang sama. Jadi kita melaju perlahan laga demi laga,” imbuh pelatih berkepala plontos itu.

BACA JUGA: Hasrat Belanja Belum Terpenuhi, Persib Tunggu Momentum Untuk Datangkan Pemain Baru

Terlebih lagi, mempertahankan gelar juara bukanlah perkara mudah bagi tim manapun. Ia berharap semua anak asuhnya bisa berusaha sekuat tenaga demi kembali mendapatkan gelar juara di Liga 1 musim ini.

“Menjadi juara itu lebih mudah daripada mempertahankannya. Jadi karena itu, semuanya akan berusaha berusaha lebih keras dua kali lipat ketika bertemu dengan kami,”

“Tapi kami harus menatap laga demi laga dan meraih hasil terbaik di setiap pertandingan.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.