Tak Ada Pemain Persib di Timnas Indonesia, Begini Respons Bojan Hodak

Gervane Kastaneer Dipanggil Timnas Curacao
Bojan Hodak. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Federasi Sepak Bola Indonesia atau PSSI sudah merilis 27 nama pemain yang akan dipersiapkan untuk ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia melawan Australia dan Bahrain. Akan tetapi dalam 27 pemain tersebut tak ada satupun nama pemain Persib.

Dari 27 pemain tersebut, pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert sepertinya tidak begitu tertarik dengan pemain-pemain yang membawa Persib ke posisi puncak klasemen sementara. Tentu keputusannya itu mengundang tanya bagi sebagian besar publik sepak bola Indonesia.

Menanggapi hal ini, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sepertinya ogah merespons secara berlebihan. Menurutnya, semua pihak harus menghormati keputusan Patrick Kluivert yang kini tengah berusaha menciptakan sejarah baru bagi Timnas Indonesia.

“Ini adalah pekerjaan dia (pelatih tim nasional) jadi maaf, itu bukan pertanyaan untuk saya,” jelas Bojan kepada awak media.

Kata Bojan, pertanyaan publik sepak bola Indonesia hanya bisa dijawab oleh Patrick Kluivert sendiri. Pasalnya pemanggilan pemain tersebut merupakan keputusan mutlak oleh seorang pelatih kepala.

 

BACA JUGA: 

Jajaran Persib Bandung Ajak Bobotoh Lapor SPT Tahunan

Terlihat Lebih Meledak-Ledak Ketika Mendampingi Persib, Bojan Hodak Sebut Hanya Untuk Melindungi Timnya

 

“Saya rasa pertanyaan ini seharusnya ditanyakan pada pelatih tim nasional,” ujar pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Pelatih asal Kroasia itu pun tak bisa memberikan komentar banyak akan rasa penasaran yang disampaikan publik sepak bola Indonesia. Terlebih tugasnya kini ialah kembali mempersembahkan prestasi gemilang bagi Persib Bandung.

“Saya tidak bisa melakukan apapun karena itu bukan pekerjaan saya.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Jadwal Imsak Ciamis Senin
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Senin 17 Maret 2025
Jadwal Imsak Pangandaran
Jadwal Imsak Pangandaran, 17 Maret 2025
imsak tasikmalaya senin
Jadwal Imsak Tasikmalaya Hari Ini, Senin 17 Maret 2025
Jadwal Imsak Garut
Jadwal Imsak Garut Hari Ini, 17 Maret 2025
Garena
Garena dan PSSI Hadirkan Jersey Timnas Indonesia di Free Fire
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Atletico Madrid vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Sajiwa Foundation Gelar Kegiatan Inklusi Disabilitas Bersama Rumah Hasana

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Implementasi B50, Wamen ESDM Sebut Indonesia Masih Defisit 2 Juta Ton Metanol
Headline
Atletico Madrid vs Barcelona
Link Live Streaming Atletico Madrid vs Barcelona Selain Yalla Shoot
pajero hitam wanita teriak
Viral Massa Kerumuni Pajero Hitam, Ada Teriakan Wanita Kesakitan?
Pemkot Bandung Pastikan Harga Kepokmas Stabil Jelang Lebaran
Pemkot Bandung Pastikan Harga Kepokmas Stabil Jelang Lebaran
RUU TNI (4)
RUU TNI: Militer Masuk ke Ketahanan Siber dan Masalah Narkoba!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.