Tahun Depan, Apple Akan Rilis Inovasi Layar Pintar?

Layar pintar apple
Ilustrasi (dok. Pixabay)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Baru-baru ini terdengar rumor, Apple sedang bersiap untuk luncurkan produk rumah pintar terbaru berupa layar pintar, dengan prediksi akan rilis pada tahun depan.

Berdasarkan keterangan Mark Gurman dari Bloomberg dalam buletin Power On, perangkat ini akan menjalankan sistem operasi baru bernama homeOS, yang berdasar pada tvOS Apple TV. Sistem ini mirip dengan perangkat lunak yang digunakan oleh HomePod saat ini.

Gurman melaporkan layar pintar tersebut akan mendukung aplikasi-aplikasi seperti Kalender, Catatan, dan Beranda, serta akan dilengkapi dengan fitur magnetik untuk pemasangan di dinding. Selain itu, layar ini juga akan memiliki dukungan Apple Intelligence, sebuah fitur yang saat ini belum ada pada HomePod.

Melansir Theverge, rumor tentang perangkat semacam ini sudah muncul selama beberapa waktu, dengan berbagai spekulasi terkait bentuk dan fungsi perangkat tersebut.

Rumor Perangkat Baru Apple

Beberapa rumor sebelumnya menyebutkan perangkat ini mungkin adalah HomePod yang sudah lengkap dengan layar yang bisa berputar secara otomatis mengikuti penggunanya saat melakukan panggilan video. Namun, akhir-akhir ini, produk ini mulai terasa lebih nyata.

Laporan terbaru dari 9to5Mac menyebutkan perangkat pintar Apple yang dinamakan “HomeAccessory” kemungkinan berbentuk persegi, dan pengguna dapat mengontrolnya dengan gerakan tangan dari jarak jauh. MacRumors juga menemukan referensi kode yang jelas terkait perangkat tersebut dan homeOS dalam pembaruan sistem.

Desain layar pintar ini terdengar lebih sederhana dan praktis dibandingkan konsep layar robotik yang sempat dirumorkan sebelumnya. Selain itu, harganya diharapkan lebih terjangkau dan lebih mudah diproduksi.

Banyak pengguna yang telah mencoba menggunakan iPad sebagai pengontrol rumah pintar merasa bahwa hasilnya kurang memuaskan, sehingga layar pintar ini bisa menjadi alternatif yang lebih baik.

BACA JUGA: Apple Store Tidak Ada di Indonesia, Intip Harga iPhone 16 di Negara Tetangga!

Walaupun Apple belum memberikan keterangan resmi mengenai rumor peluncuran produk berupa layar pintar, pecinta teknologi Apple sangat menantikan inovasi terbaru dalam bidang rumah pintar.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Serpihan Kertas Petasan Berserakan di Jalanan Setelah Perayaan Lebaran
Serpihan Kertas Petasan Berserakan di Jalanan Setelah Perayaan Lebaran
Pentingnya Mempersiapkan Dana Pendidikan Sejak Dini
Pentingnya Mempersiapkan Dana Pendidikan Sejak Dini
Samsung-Galaxy-S26-Ultra-Dikabarkan-Hadir-dengan-Teknologi-Baru-Apa-Saja-Perubahannya
Samsung Galaxy S26 Ultra Bakal Usung Fitur Kamera Variable Aperture, Kembali ke Akar Inovasi?
081322-Martin-Buday-Portrait-GettyImages-1391843784
UFC Vegas 105: Martin Buday Dapat Lawan Baru, Uran Satybaldiev Gantikan Kennedy Nzechukwu
GettyImages-2208390142
Charleston Open 2025: Kalinskaya Singkirkan Juara Australian Open
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Indonesia Vs Korsel U23, Selain Yalla Shoot

5

Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka
Headline
Timnas Indonesia
Tekuk Korea Selatan 1-0, Timnas Indonesia Pimpin Klasemen Piala Asia U-17 2025
jorge-martin-aprilia-racing
Legenda MotoGP Peringatkan Jorge Martin: Jangan Terburu-buru Kembali ke Lintasan, Utamakan Kesehatan
Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka
Soal Tarif Impor Trump, Kadin Sebut Peluang Negosiasi Masih Terbuka
Timnas Indonesia U-17
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.