Syahnaz Blusukan Tanpa Suami ke Lembang Beli Rangining

syahnaz blusukan
(Tangkapan Layar Instagram @syahnazs)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Syahnaz Sadiqah, istri Calon Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail lagi-lagi datang ke Lembang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Namun kali ini ia tak ditemani suaminya.

Istri jeje datang ke Desa Wangunsari, Kecamatan Lembang, KBB, Sabtu (26/10/2024). Ia hanya ditemani dua kakaknya, yakni Nagita Slavina dan Gya Sadiqah.

Kedatangan Syahnaz, Nagita, dan Gya sontak mengundang antusias masyarakat, terutama emak-emak. Saat turun dari mobil, mereka langsung menyebut keluarga Raffi Ahmad tersebut demi berebut foto.

Kunjungan ketiganya tak lain demi memberikan dukungan untuk Jeje Ritchie Ismail yang sedang bertarung di Pilkada Bandung Barat tahun 2024. Ia berpasangan dengan Asep Ismail.

“Maaf hari ini Kang Jeje enggak bisa hadir karena ada kegiatan lain dan persiapan menjelang debat terbuka,” kata Syahnaz menyapa emak-emak yang hadir, Sabtu (26/10/2024).

Di situ, ia bersama Nagita dan Gya sempat berkeliling ke beberapa stand UMKM yang sengaja dihadirkan. Syahnaz bahkan sempat mencicipi makanan tradisional khas Sunda, rangining.

“Ternyata beda ya ranginang sama rangining. Kalau ranginang dari tepung ketan, kalau rangining dari tepung beras. Enak, renyah banget tadi ranginingnya,” kata Syahnaz.

Syahnaz menyebut pasangan Jeje Ritchie Ismail dan Asep Ismail memberikan perhatian khusus untuk pertumbuhan pelaku UMKM di Bandung Barat.

BACA JUGA: Paslon Pilkada KBB Jeje-Asep Curi Start Kampanye, Bicara Program Makan Siang Gratis

“Tentu kedepannya akan kita dukung supaya lebih maju lagi. Terutama yang masih merintis, nanti kita bantu promosikan. Termasuk buat pariwisata di Lembang,” kata Syahnaz.

Ia dan dua kakaknya bahkan memborong rangining dan beberapa produk UMKM lainnya sebagai bekal di perjalanan kembali ke Jakarta.

“Pokoknya kita akan support supaya UMKM, pariwisata, dan hal lain di Bandung Barat lebih baik lagi,” kata Nagita Slavina.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Masyarakat Karawang Bersatu
Pertambangan Karst PT MPB Berstatus Izin UKM, Diprotes Masyarakat Karawang Bersatu
Band Indie Astrolab, Hari Soebardja
Band Indie Astrolab Rilis EP Terbaru 'Transcending Time', Kolaborasi Mendiang Hari Soebardja
Sidak Satpol PP & Damkar Kota Sukabumi
Pol PP dan Damkar Sukabumi Gencar Sidak Kafe dan Restoran Terkait Perda Kawasan Tanpa Rokok
bluebird denza d9
Denza D9 Jadi Armada BlueBird, Pantes Dipilih Segala Mumpuni!
Zelenskyy Trump
Adu Mulut Zelenskyy dan Trump, Rusia: Mengigit Tangan Pemberi Makan!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

4

KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan

5

Sebagai Pejuang Ekonomi, Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Headline
Persebaya vs Persib
Persib Berantakan Dihajar Persebaya: Bajul Ijo Persembahkan Kemenangan untuk Sang Legendaris
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.