BANDUNG, TEROPONGDIA.ID — Pemain bertahan Persib Bandung, Nick Kuipers rupanya sudah menganalisa gaya bermain Borneo FC yang akan menjadi lawan tandingnya di pekan ke-28 Liga 1 2024/2025.
Berdasarkan hasil analisanya, ada beberapa aspek yang harus diperhatikan. Namun salah satu yang paling berbahaya ialah keberadaan Matheus Pato di lini depan Borneo FC.
Menurut Nick, Pato merupakan salah seorang penyerang yang paling diperhitungkan di kompetisi Liga 1 musim ini. Ia menilai, Pato kerap tampil dengan berbagai tugas yang sulit diprediksi.
Namun kata pemain asal Belanda tersebut, Persib tetap menyiapkan beberapa rencana untuk membendungnya. Terlebih skema tersebut juga kerap ditemui timnya dalam beberapa laga terakhir.
BACA JUGA:
Saddil Ramdani Akan Gabung Persib, Bojan Hodak Buka Suara
Nick Kuipers Beberkan Persiapan Persib Jelang Bertandang ke Markas Borneo FC
“Pato, striker ya. Setiap pertandingan itu sama sebenarnya, kami selalu menganalisa striker lawan, melakukan yang terbaik di pertandingan,” ujar pemilik nomor punggung 2 tersebut.
Ia pun melanjutkan, setiap tim memang memiliki karakter bermain berbeda dan itu juga mempengaruhi pemain depan. Termasuk Borneo FC yang juga memiliki karakter lain di sektor depan.
Kendati demikian, eks pemain ADO Den Haag itu tak khawatir dengan keberadaan Pato di lini depan Borneo FC. Ia berharap persiapan matang timnya bisa membuahkan hasil maksimal di laga nanti.
“Beberapa memang memiliki kualitas yang berbeda, tetapi pada akhirnya kami melakukan persiapan yang sama setiap pertandingannya.” tutupnya.
(RF/Usk)