BANDUNG,TM.ID: Stok pangan Kabupaten Bandung, Jawa Barat dikalim mencapai 800 ton per tahun.
Hal itu disampaikan Bupati Bandung, Dadang Supriatna saat menghadiri kegiatan haul di Masjid Asy-Syifa, Jalan Raya Sapan Desa Tegalluar Kecamatan Bojongsoang di Bandung, Minggu (14/1/2024).
Stok pangan untuk memenuhi kebutuhan primer masyarakat tersebut dikelola oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Bandung.
“Stok pangan ini untuk kebutuhan masyarakat. Kita berdoa semua masyarkat sejahtera. Tujuan pemerintah mensejahterakan masyarakat. Mugia manfaat dan berkah,” harap Dadang.
Bupati Bedas ini juga menyampaikan capaian kinerja Pemkab Bandung dalam 2 tahun 8 bulan belakangan ini.
Di antaranya adalah peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) yang berhasil menembus angka Rp1,3 triliun.
BACA JUGA: Pemkot Bandung Pastikan Stok Pangan Aman Hingga Desember Mendatang
Pemkab Bandung juga menyiapkan sejumlah kemudahan permodalan bagi para pelaku UMKM.
Ia mengingatkan agar para pelaku UMKM jangan sampai terjebak pinjaman online atau pinjaman rentenir.
Sebeb, Pemkab Bandung sudah menyiapkan sejumlah pinjaman modal bergulir tanpa bunga dan tanpa jaminan di BPR dan BJB.
Dalam kesempatan itu, Bupati Dadang secara simbolis menyerahkan ribuan paket sembako kepada warga yang terdampak banjir di Desa Tegalluar, Bojongsoang dan Bojongsari Kecamatan Bojongsoang.
(Aak)