Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani

Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani
Skuat Persib Beri Dukungan Moril Untuk Keluarga Mendiang Rafi Ghani. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Setelah menuntaskan sesi latihan, skuat Persib Bandung melakukan takziah ke keluarga mendiang Rafi Ghani, di Jalan Beunteur, Lengkong, Kota Bandung pada Kamis, 26 Desember 2024. Suasana haru terlihat dari wajah seluruh awak di skuat Persib Bandung.

Mereka datang secara masing-masing menggunakan kendaraan pribadi. Secara bergiliran para awak tim Persib bersalaman dengan keluarga mendiang Rafi Ghani sebelum memasuki kediamannya. Hadir pula Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Umuh Muchtar.

Ia menerangkan takziah ini merupakan bentuk dukungan moril dari skuat Persib terhadap keluarga dari mendiang Rafi Ghani. Pria berkumis tebal itu bersyukur karena beberapa pemain dan staf pelatih yang tidak hadir di pemakaman bisa hadir di takziah kali ini.

“Kan kemarin tidak lengkap, kemarin juga yang asingnya itu rata-rata ke Jakarta, termasuk Bojan juga ya pelatih (ke Jakarta). Kemarin mereka sudah bilang, nanti saja tanggal 26 kita berkumpul ke rumah duka,” terang Umuh kepada awak media.

Meski takziah kali ini tidak dihadiri Dedi Kusnandar yang masih dalam tahap pemulihan cedera, Umuh menuturkan bahwa tim Persib cukup terpukul dengan kepergian Rafi Ghani. Bahkan skuat Persib juga memberi sedikit rezekinya untuk keluarga mendiang Rafi.

BACA JUGA: Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib

“Alhamdulillah semua hadir dan lengkap, tidak ada yang tidak hadir kecuali Dado (Dedi Kusnandar) tapi kan kemarin dia selalu hadir. Berbelasungkawa lah dan mereka pun sedikit ada ingat untuk memberi sesuatu kepada istrinya,” imbuh Umuh.

Senada dengan Umuh, pelatih Persib mengakui ini merupakan kabar yang mengejutkan bagi sepakbola Indonesia. Ia berharap keluarga yang ditinggalkan selalu diberi ketabahan dan hati yang lapang setelah ditinggal Rafi Ghani.

“Ini membuat semua orang terkejut. Tentu saja, ini tidak mudah bagi mereka, tetapi kami akan memberikan dukungan dan menemui keluarga (dokter Rafi),” tutup Bojan.

 

(RF/Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kronologi Perahu Nelayan Hancur Diterjang Ombak Besar
Kronologi Perahu Nelayan Hancur Diterjang Ombak Besar di Cipatujah
uji tabrak chery
Uji Tabrak Frontal Chery: Pilar Tetap Utuh Meski Terguling-guling!
santri gontor tertimpa longsor-1
Kemensos Gercep Bakal Santuni Korban Longsor di Ponpes Gontor
Kopi Kuning Garut - Dok Coffeeland Indonesia
Kopi Kuning Garut Kian Bersinar, Varietas Unggulan yang Jadi Primadona Baru
Produksi kentang Garut - Dok karamatwangi id
Garut Fokus Produksi Kentang Lewat Program UPLAND, 480 Hektar Lahan Siap Ditanami
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot
Headline
ojol maling
Viral, Ojol Uber Maling Bawa Senpi di Tangerang: Hajaarrr!
Perahu Nelayan Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Hanyut Sejauh 1 Km
Perahu Dihantam Gelombang di Cipatujah, Seorang Nelayan Sempat Terbawa Arus Sejauh 1 Km
Sungai Bekasi Tarumanegara
Mengembalikan Peradaban Sungai di Wilayah Bekasi, Layaknya Masa Kerajaan Tarumanegara
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.