Skor Sementara, Persik Ungguli Persija

Penulis: Aak

skor sementara persija kalah
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll

Bagikan

KEDIRI,TM.ID: Usai babak pertama, Persija Jakarta ketinggalan 1-0 dari tuan rumah Persik Kediri dalam laga pekan ke 12 Liga 1 2023/2024.

Kedua tim ini berjibaku berebut poin penuh di Stadion Brawijaya, Kediri pada Minggu (17/9/2023), kick off pukul 19.00 WIB.

Sejak awal pertandingan, tim Persik Kediri yang berjuluk Macan Putih itu tak henti mengoptimalkan lini depannya, sehingga cukup merepotkan tim Macan Kemayoran.

Penyerang Persija Marco Simic sulit meruntuhkan pertahanan lawan sehingga tak kunjung berhasil menciptakan situasi berbahaya di lini pertahanan Persik Kediri.

Bahkan Simic terpaksa harus ditarik keluar karena mengalami cedera di pertengahan babak pertama.

BACA JUGA: Bertandang ke Markas Persik Kediri Pekan Ini, Persija Punya Peluang Tambah Poin

Kegigihan Pahabol dkk merusak barisan pertahanan Persija ternyata membuahkan hasil. Pada menit ke 35, Khanafi dengan aksi cerdiknya di kotak penalti berhasil menjebol gawang Persija yang dijaga kiper Anditany.

Tim asuhan Thomas Doll itu sejak awal menyatakan memiliki ambisi kuat untuk mencari kemenangan setelah dalam lima laga terakhir tampil tidak memuaskan.

Tercatat, Tim Ibu Kota imbang dalam tiga laga kandang dan kalah dalam dua laga tandang. Bertandang ke markas Persik, Kudela dkk berharap menghentikan tren minor yang selama ini dialami Persija.

Thomas Doll mengatakan, dalam persiapan timnya ada beberapa hal yang dievaluasi, salah satunya tidak melakukan kesalahan yang menyebabkan kartu merah.

“Ada beberapa detail kecil yang harus dibenahi, yaitu tidak kehilangan pemain hingga peluit berakhir. Saya rasa kartu merah yang kami terima menjadi alasan tim ini kehilangan empat poin dalam dua laga kandang terakhir,” ucap Thomas Doll dalam konferensi pers jelang laga, dikutip dari LIB.

Pelatih asal Jerman itu menegaskan bahwa tim asuhannya siap untuk melawan Persik karena sudah mendapat waktu yang ideal untuk melakukan persiapan.

BACA JUGA: Gagal Taklukan Persib, Thomas Doll Beri Libur Panjang Buat Pemain Persija

“Tentu laga vs Persik menjadi laga yang penting untuk kami. Setelah melakukan persiapan yang panjang, kami semua harus siap untuk laga,” katanya.

Thomas Doll dan Ondrej Kudela cs. bertekad membawa pulang poin penuh dari Kediri setelah lima laga terakhir dilalui tanpa kemenangan.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Longsor Cikijing Majalengka Akibatkan Akses ke Kuningan Terganggu
Longsor Cikijing Majalengka Akibatkan Akses ke Kuningan Terganggu
hyundai palisade recall
Hyundai Recall Palisade 2025, Risiko Fatal untuk Pemilik!
Tarawangsa warisan budaya takbenda - Instagram BPK IX
4 Nilai Strategis Kesenian Tarawangsa yang Masuk Kategori Warisan Budaya Takbenda
googledan-yeni-hamle-100-zeros-ile-film-ve-dizi-sektorune-giris-1536x768
Google Terjun ke Industri Film Lewat '100 Zeros', Tantang Apple dan Amazon
Motorola-Edge-60-60-Pro-60-Fusion-Moto-G86-and-G56-Price-Leak
Motorola Edge 60 Series, Tiga Varian Tawarkan Desain Premium dan Kamera Sony LYTIA
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming El Clasico Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot

2

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

3

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Kapuspen TNI Jelaskan terkait Pengamanan di Kejaksaan
Kapuspen TNI Jelaskan terkait Pengamanan di Kejaksaan
Gunung Dukono Erups Kolom Abu Teramati Berwarna Putih hingga Kelabu 1 Km di Atas Puncak
Gunung Dukono Erupsi Kolom Abu Teramati Berwarna Putih Hingga Kelabu 1 Km di Atas Puncak
Persib Tetap Fokus Hadapi Persita, Nick Kuipers: Kami Ingin Menang di Setiap Pertandingan 
Persib Tetap Fokus Hadapi Persita, Nick Kuipers: Kami Ingin Menang di Setiap Pertandingan 
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.