Sinopsis Film Horor Terbaru “Narik Sukmo”, Tayang Pertengahan 2024

Film Horor Terbaru Narik Sukmo
Film Horor Terbaru Narik Sukmo (Instagram Febby Rastanty)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Film Horor Indonesia terbaru berjudul “Narik Sukmo” akan tayang pada pertengahan 2024 ini. Simak pula sinopsis film Narik Sukmo yang akan diulas dalam artikel ini.

Produksi film horor terbaru Narik Sukmo merupakan hasil kolaborasi antara Mesari Pictures dengan JP Pictures. Film ini berbasiskan cerita novel karya Dewie Yulliantina Sofia.

Film tersebut disutradarai oleh Indra Gunawan, dengan naskah ditulis oleh Evelyn Afnilia. Sementara itu, Darmawan Surjadi bertindak selaku Eksekutif Produser dan Produser Mesari Pictures, dan Mulyadi JP sebagai Produser dari JP Pictures.

Lakon dalam film ini mengusung tema kultur misteri yang masih lekat di tanah Jawa. Film tersebut bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Kenar (Febby Rastanty).

Kenar ikut berkunjung ke kampung halaman sahabatnya Ayu (Dea “Imut” Annisa) di Desa Kelawangin, yang terletak di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Keanehan terjadi semenjak mereka melangkahkan kaki ke desa tersebut, di mana hujan turun terus-menerus, menandakan sesuatu yang buruk akan terjadi.

Bukan hanya itu, Kenar juga sering mimpi dan diteror oleh sosok hitam legam mengerikan yang ingin mengambil sukmo atau jiwanya.

BACA JUGA: Sinopsis Film Horor Ronggeng Kematian, Disutradarai Verdi Solaiman!

Film “Narik Sukmo” menggambarkan ketegangan konflik yang terjadi di Desa Kelawangin pada masa lampau, pembalasan dendam dari jiwa yang tak bersalah, hingga manisnya perjuangan kisah cinta antara Kenar dan juga Dierja (Aliando Syarief).

Selain Febby, Dea, dan Aliando, film ini juga turut dibintangi oleh Rifnu Wikana, Maryam Supraba, Nugie, Kinaryosih, Yama Carlos dan Elly Lutan.

Febby Rastanty mengaku antusias beradu akting dalam “Narik Sukmo” karena ini merupakan pertama kalinya dia menari tradisional untuk sebuah film.

“Disini aku juga perkembangan karakternya naik turun, emosinya naik turun. Dan aku melakukan challenge baru, yaitu nari tradisional. Dibimbing langsung oleh Ibu Elly Lutan, dituntut untuk saat menari pakai feeling, dari dalam, bukan sekedar menghafal” ungkap Febby Rastanty, seperti dilansir Antara, Rabu (15/5/2024).

Aliando Syarief mengaku sangat ketagihan bermain film horor. Diketahui film Narik Sukmo adalah film genre horor kedua yang ia perankan.

Aliando mengaku yakin dengan dukungan para pemain yang profesional, film “Narik Sukmo” akan menjadi film yang bagus.

Berikut Sinopsis Film Narik Sukmo

Sinopsis film Narik Sumko ini sebagaimana dikutip dari akaun Instagram Febby Rastanty, @sinet.ftv.film_fr.

Kenara Cahyaningrum adalah seorang mahasiswi yang dahulu hobi menari. Hal ini memicu kemunculan dendam kesumat yang siap menuntut balas.

Banyu Janggala Baghawanta akan membunuh satu Desa Kelawangin (sengaja disamarkan), yang terletak di daerah Gunung Lawu, perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Kedatangan Kenara sendiri karena diajak oleh sahabatnya, Ayu Prastomo. Mereka membawa musibah bagi desa tersebut dan keduanya berusaha menyelesaikan hal itu.

 

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva