Sinopsis Film Bajaj Bajuri, Pernah Dibintangi Mat Solar

film bajaj bajuri
(IMDB)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Mat Solar meninggal dunia pada Senin (17/3/2025) pukul 22.30 WIB.

Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, sahabat, dan para penggemar yang tumbuh besar dengan sitkom Bajaj Bajuri.

Para netizen pun berbondong-bondong membagikan kenangan mereka tentang Film Bajaj Bajuri, mulai dari potongan adegan ikonik hingga meme-meme nostalgia yang masih sering digunakan di media sosial.

Sinopsis Sitkom Film Bajaj Bajuri

Bajaj Bajuri adalah sitkom yang mengisahkan kehidupan sehari-hari Bajuri, seorang sopir bajaj, bersama istrinya Oneng dan mertuanya Emak. Mereka tinggal di lingkungan kampung yang penuh dengan karakter unik dan kisah jenaka.

Bajuri yang sehari-hari mengemudi bajaj sering kali terlibat konflik dengan Emak, yang selalu meragukan kemampuannya dalam menafkahi keluarga. Sementara itu, Oneng, seorang wanita polos dengan logat khas, mengelola salon kecil-kecilan.

Meskipun hidup mereka penuh dengan tantangan ekonomi, interaksi dengan tetangga seperti Ucup, Mpok Hindun, dan Said menjadikan cerita ini semakin berwarna.

Sitkom ini terkenal dengan humor yang ringan, karakter-karakter yang ikonik, serta sindiran sosial yang menghibur namun tetap relevan dengan kondisi masyarakat saat itu.

Daftar Pemain Film Bajaj Bajuri

Berikut adalah daftar pemeran utama yang membintangi sitkom Bajaj Bajuri:

  • Mat Solar sebagai Bajuri
  • Rieke Diah Pitaloka sebagai Oneng
  • Nani Wijaya sebagai Emak
  • Fanny Fadillah sebagai Ucup
  • Jovanka Mardova sebagai Debby
  • Saleh Ali sebagai Said
  • Tuti Hestuti sebagai Mpok Hindun
  • Dyo Aleathea sebagai Sahili
  • Erma Zarina sebagai Parti
  • Lucky Nada sebagai Mbak Susi
  • Ratu Dewi Imasy sebagai Kokom

Karakter-karakter ini memiliki ciri khas masing-masing yang menjadikan Bajaj Bajuri begitu melekat di hati penonton.

Sitkom Legendaris dengan 697 Episode

Sitkom Bajaj Bajuri pertama kali tayang pada 7 Mei 2002 di Trans TV dan bertahan hingga 2006 dengan total 697 episode. Popularitasnya membuat serial ini dikenal sebagai salah satu sitkom terbaik yang pernah ada di Indonesia.

Salah satu keunikan Film Bajaj Bajuri adalah pendekatannya yang natural dalam menggambarkan kehidupan masyarakat menengah ke bawah di Jakarta.

BACA JUGA:

Mat Solar Meninggal Dunia, Dimakamkan Hari Ini

Perilisan Film Qodrat 2 Bakal ada Komik Gratis Terbatas!

Tidak hanya menampilkan kelucuan dan komedi situasi, tetapi juga menyoroti isu sosial dengan cara yang ringan dan mudah dipahami.

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bahaya konsumsi marshmallow berlebihan
Waspada, Ini Bahaya Konsumsi Marshmallow Berlebihan Pada Anak
1737015454308
Realme 14 Series 5G Segera Meluncur di Indonesia, Hadirkan Aura Gaming dan Performa Kelas Turnamen
DKPP Kota Bandung Lakukan Pengawasan Hewan Kurban Jelang Iduladha
DKPP Kota Bandung Lakukan Pengawasan Hewan Kurban Jelang Iduladha
Suar Mahasiswa Awards 2025
Trik Bikin Video Jurnalistik Agar Menang di Suar Mahasiswa Awards 2025
Program DAKOCAN
Cara Buat KIA pada Program DAKOCAN Lebih Mudah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.