Sinemaku Pictures Umumkan Akan Rilis 3 Film Baru Tahun Ini

Sinemaku Pictures
(ANTARA)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Rumah produksi Sinemaku Pictures yang didirikan Prilly Latuconsina dan Umay Shahab mengumumkan tiga judul fim baru yang akan rilis tahun ini. Film tersebut yaitu “Temurun”, “Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis”, dan “Perayaan Mati Rasa” dalam gelaran Sinemaku Day 2024 di Gandaria City, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024), melansir Antara.

Sinemaku Day 2024 adalah acara apresiasi untuk semua pihak yang telah mendukung Sinemaku Pictures sejak berdirinya tahun 2019 lalu. Deretan film dan serialnya telah lahir dari rumah produksi ini dan mereka saat ini tengah bersiap-siap menghasilkan karya terbaru 2024.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada kalian yang sudah menjadi penonton setia Sinemaku dan menontonnya secara legal,” kata Prilly selaku Chief Marketing Officer Sinemaku Pictures.

“Melalui judul-judul film baru tahun ini, kami ingin menunjukkan visi kami memberikan warna baru di perfilman Indonesia dengan berkolaborasi bersama sineas dan talenta muda Indonesia,” sambung Umay Shahab selaku Chief Creative Officer dan aktor dari Sinemaku Pictures.

Film Produksi Pertama 2024

Film pertama yang akan diproduksi tahun ini adalah “Temurun”, yakni film horor perdana dari rumah produksi tersebut yang disutradarai oleh Inarah Syarafina. Di barisan pemain, ada Bryan Domani dan Yasmin Jasem yang akan beradu akting di film ini.

Selain “Temurun”, rumah produksi ini juga akan memproduksi film drama berjudul “Bolehkah Sekali Saja Ku Menangis” yang sutradaranya adalah Reka Wijaya dan dibintangi oleh Prilly Latuconsina serta Dikta.

Sinemaku Pictures juga akan merilis film “Perayaan Mati Rasa” yang sutradaranya Umay Shahab. Menariknya, Umay Shahab juga akan membintangi film ini bersama Iqbaal Ramadhan.

BACA JUGA: Pencipta Lagu ‘Perayaan Mati Rasa’ Menjawab Semua Tantangan dan Fase Jenuh Menjadi Sutradara

Rencananya, ketiga film tersebut akan diproduksi dan tayang pada tahun 2024. Meskipun belum rampung seutuhnya, Prilly dan Umay berjanji bahwa ketiga film tersebut akan dinikmati oleh masyarakat Indonesia.

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahasiswa-UHS
Peduli Terhadap Petani Disabilitas, Mahasiswa UHS Gelar “Suara untuk Kesetaraan”
Rektor-ISBI-Bandung-Retno-1
Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater ‘Wawancara dengan Mulyono’
istockphoto-2163333737-612x612-1
Pelindo Fasilitasi Lomba Daur Ulang Sampah di SD Barunawati IV
demokrasi-digital
Demokrasi Digital, Sebuah Transformasi Politik di Era Teknologi dan Tantangannya
3
Dinilai Perpanjang Penderitaan Rakyat, BEM UI Kritiki Kebijakan Pemerintah
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

3

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.