Simak Prosedur Penggunaan Smart Card untuk Jemaah Haji Indonesia

Smart Card
Smart Card. (dok. kemenag)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pada proses pemberangkatan jemaah haji 1445 H/2024 M dari hotel ke Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna), terdapat perubahan.

Jemaah haji Indonesia harus melakukan pemindaian barcode Smart Card, terlebih dahulu, sebelum naik bus.

Mengenai hal ini, jemaah yang tidak memiliki Smart Card tidak diizinkan masuk ke Armuzna, tanpa memandang status mereka.

Pemerintah Saudi akan menempatkan petugas untuk melakukan pemeriksaan berkala guna memastikan semua jemaah di Armuzna memiliki Smart Card.

Sanksi berat akan dikenakan kepada pihak-pihak yang melanggar aturan ini.

“Ketentuan ini sengaja disampaikan sejak awal, bukan untuk menakut-nakuti. Sebab, kita justru ingin memberikan hak untuk jemaah haji yang sudah membayar. Sehingga, mereka bisa melaksanakan ibadah hajinya dengan tenang dan nyaman,” terang Ketua Masyariq M Amin Indragiri saat Rapat Koordinasi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi bersama Masyariq dan pimpinan Maktab di Makkah, dalam keterangan resmi Kemenag RI, Jumat (7/6/2024).

Prosedur Menggunakan Smart Card

Berikut Prosedur Penggunaan Smart Card saat Keberangkatan Jemaah ke Arafah:

  1. Bus akan datang ke hotel jemaah dengan petugas yang membawa alat pemindai barcode.
  2. Jemaah bersiap di lobi hotel sesuai dengan jadwal keberangkatan ke Arafah yang telah ditentukan.
  3. Petugas akan memindai barcode pada Smart Card jemaah sehingga nama mereka muncul dalam manifest.
  4. Jemaah yang sudah dipindai barcode-nya dipersilakan menaiki bus.
  5. Setelah bus penuh, manifest akan ditutup dan pintu bus akan disegel.
  6. Bus kemudian berangkat menuju Arafah, dan pintu bus baru akan dibuka setelah sampai di depan pintu masuk setiap maktab.
  7. Membuka pintu segel hanya diperbolehkan setelah sampai di maktab di Arafah.
  8. Jika segel ditemukan robek atau rusak, jemaah di dalam bus tidak diizinkan masuk ke Arafah.
  9. Dalam perjalanan dari Makkah ke Arafah, akan ada pemeriksaan acak oleh pihak keamanan umum.

“Kami berharap proses ini akan berjalan tidak begitu lama. Ini bagian dari tantangan kita semua atas kebijakan baru yang diterapkan tahun ini. Tapi insya Allah jika kerja sama antara maktab dan sektor perumahan jemaah haji Indonesia terjalin dengan baik, semua akan ringan. Ini tanggung jawab bersama,” tandas Amin Indragiri.

BACA JUGA: 34 Jemaah Haji Ilegal Dipulangkan, Tiga Orang Diproses Hukum

Smart Card ialah inovasi dari otoritas Arab Saudi untuk penyelenggaraan haji tahun ini.

Program ini mendapat perhatian khusus dari Kementerian Haji, Kementerian Dalam Negeri, dan Keamanan Umum Arab Saudi.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat