SIM Indonesia Berlaku di Luar Negeri Mulai 2025

SIM Indonesa Berlaku di Luar Negeri Mulai 2025!
(BIROJASAKU)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Surat Izin Mengemudi (SIM) Indonesia mulai bisa berlaku di luar negeri, terutama di beberapa negara Asia Tenggara. Rencananya aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2025.

Melalui peraturan tersebut, warga Indonesia yang menggunakan kendaraan di luar negeri bisa menggunakan SIM domestik Indonesia sehingga tidak harus membuat SIM Internasional.

Adapun sejumlah negara yang mengakui SIM Indonesia menjdi SIM Internasional yaitu Thailand, Laos Filipina, Vietnam, Brunei, Singapura, Myanmar dan Malaysia.

“Korlantas Polri terus membenahi SIM di antaranya penggunaan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai nomor SIM,” ujar Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol Yusri Yunus melansir laman Korlantas Polri, Senin (26/8/2024).

“(Ini) menandai kemajuan integrasi dokumen legalitas kendaraan dengan dokumen negara lain seperti NPWP, BPJS dan KTP,” sambungnya.

Dalam SIM edisi terbaru, Polri menambahkan logo mobil (untuk SIM A) dan motor (untuk SIM C). Hal ini juga untuk memudahkan polisi luar negeri peruntukan SIM yang digunakan.

Diberitakan sebelumnya, Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mulai menerapkan nomor Surat Izin Mengemudi (SIM) sesuai dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP. Pembaharuan tersebut sudah berlaku sejak Juli 2024.

BACA JUGA: SIM Intergrasi NIK Sudah Berlaku, untuk Seumur Hidup?

Dirregident Korlantas Polri, Brigjen Pol Yusri Yunus mengatakan format baru SIM tersebut untuk memudahkan pendataan masyarakat pemilik SIM. Selain itu, agar mendukung penggunaan SIM di luar negeri.

“(Format baru SIM sudah berlaku dari) Juli 2024,” ujar Yusri Yunus pada Kamis (12/8/2024).

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
14ab2ae0-e186-11e9-afe6-a5aff6af6d28
Kamaru Usman Siap Kembali, Hadapi Joaquin Buckley di UFC Atlanta 2025
Lewis Hamilton Antusias Debut Bersama Scuderia Ferrari
Ralf Schumacher Ragukan Masa Depan Lewis Hamilton di Ferrari
Emma-Raducanu-Credit_-WTA-_-Ashok-Kumar-scaled
Emma Raducanu Tersingkir di Babak Kedua Madrid Open 2025
Gregoria Mariska Tunjung T
Piala Sudirman 2025: Tim Indonesia Tanpa Dua Pilar Utama
Jatim Lumbung Pangan Nasional
Beri Kontribusi Tertinggi, Jatim Jadi Lumbung Pangan Nasional
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.