Selain Pagar Laut, Sungai di Pesisir Utara Tangerang Juga Jadi Rata Ditimbun Tanah

(Foto: Tangkap Layar Video)

Bagikan

TANGERANG, TEROPONGMEDIA.ID – Wilayah pesisir utara Tangerang terus menjadi perhatian publik. Selain soal pagar bambu di Laut yang muncul misterius, kini timbul masalah soal sungai yang diuruk rata dengan tanah yang diduga dilakukan oleh pengembang.

Viral di media sosial sebuah video seorang pria yang menunjukan sebuah sungai yang sudah menjadi rata dengan tanah. Pengurukan diduga dilakukan oleh pengembang.

Video berdurasi 5 menit 31 detik itu dibuat pada Sabtu (11/1/2025), disertai dengan tulisan lokasi pengurukan sungai di Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten.

Pria dalam video tersebut mengatakan Sungai Kalimalang yang diuruk jadi rata dengan tanah ini cukup panjang sejauh 2-3 kilometer dengan lebar 20 meter.

“Kali atau Sungai merupakan milik negara dan masyarakat tapi diuruk dengan tanah oleh pengembang,” ujarnya dikutip pada Minggu (12/1/2025).

Menurutnya, pengurukan sungai akan berdampak buruk terhadap ekosistem karena aliran air menjadi terhenti. Akibatnya, petani tambak dan nelayan terancam akan kehilangan mata pencaharian.

BACA JUGA: Apa Itu Pagar Laut yang Membentang 30 KM di Tangerang?

Selain sungai, pengurukan juga dilakukan terhadap wilayah yang dulunya merupakan area pertambakan milik warga.

Menurutnya, tanah milik warga tersebut dibeli dengan harga murah oleh pengembang, hanya Rp50 ribu per meter.

“Betapa kejamnya PSN PIK 2 dengan semena mena atau sewenang wenang menggusur tanah milik pemerintah (sungai),” katanya.

Dia menilai pengurukan sungai menjadi rata dengan tanah ini sangat sangat biadab sehingga harus segera dihentikan.

Pihaknya juga berharap Presiden Prabowo dapat memberikan perhatian terhadap pengurukan di pesisir utara Tangerang ini.

“Semoga Pak Prabowo memberikan perhatian terhadap masalah ini,” katanya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ESL Challenge Final S6
Team Liquid ID Targetkan Juara di ESL Challenge Final S6
PosIND Siap Layani Kiriman Logistik bagi Jemaah Haji Asal Indonesia
PosIND Siap Layani Kiriman Logistik bagi Jemaah Haji Asal Indonesia
Kampung Adat Mahmud
Kampung Adat Mahmud: Misteri, Tradisi, dan Legenda di Kabupaten Bandung
Staf Khusus Menhan
Resmi Jadi Staf Khusus Menhan, Ini Jobdesk dan Gaji Deddy Corbuzier
Fetty Anggraenidini Bertemu Dedi Mulyadi
Fetty Anggraenidini Bertemu Dedi Mulyadi, Siap Perjuangkan Beasiswa Pelajar Jabar
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Manchester City Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

CEK FAKTA: Anak Hilang Diculik Makhluk Halus

5

Daftar Lokasi dan Incaran Razia Operasi Keselamatan Lodaya 2025 di Bandung!
Headline
Farhan Optimis Persib Bandung Bakal Kembali Gelar Juara
Farhan Optimis Persib Bandung Bakal Kembali Gelar Juara Liga 1 Musim Ini
Layanan KRIS Diterapkan di 3.113 Rumah Sakit
Berlaku Mulai Juni 2025, Layanan KRIS Diterapkan di 3.113 Rumah Sakit
Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025
Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadan 1446 H Jatuh pada 1 Maret 2025
Liga Champions
Hasil Liga Champions: Real Madrid Tundukkan Man City 3-2 di Etihad Stadium

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.