BANDUNG,TM.ID: Nama aplikasi Discord saat ini mencuat terkait hebohnya isu selingkuh seorang pilot dengan pramugari di maskapai penerbangan Citylink.
Pilot tersebut diketahui bernama Elmer Syaherman, suami dari TikToker terkenal bernama Ira Nandha.
Melalui aplikasi Discord, Elmer nekat selingkuh dengan Bella Damaika, pramugari cantik di maskapai yang sama.
Dalam tangkapan layar chating yang viral di X dan platform medsos lainnya, mereka saling mengirim pesan romantis, foto seronok, bahkan melakukan video call melalui aplikasi Discord.
Apapun alasannya perbuatan selingkuh tetap tidak benar, begitu nada hujatan hampir semua netizen terhadap Elmer Syaherman dan Bella Damaika.
Namun, bagi mereka yang memiliki niat untuk menyeleweng dari hakikat rumah tangga, berbagai cara kreatif akan digunakan agar komunikasi rahasianya tetap berjalan.
Dengan demikian penggunaan aplikasi yang tidak umum menjadi pilihan, mengingat pesan singkat di WhatsApp dianggap terlalu mudah terpantau.
Berikut beberapa aplikasi yang sering digunakan untuk selingkuh selain Discord:
1. Discord
Discord bukan hanya aplikasi untuk para gamer. Selain menyediakan fitur pesan teks, suara, dan video, Discord juga memungkinkan pembuatan server atau ruang obrolan khusus dengan berbagai topik. Sayangnya, beberapa individu kreatif memanfaatkannya untuk perselingkuhan.
BACA JUGA: Apa Itu Discord yang Sedang Viral Digunakan Untuk Selingkuh ?
2. Chat Gojek
Aplikasi Gojek yang terkenal sebagai layanan ojek online juga menjadi tempat tak terduga untuk berkirim pesan dengan kontak yang mereka miliki.
Melalui fitur chat di aplikasi ini, orang dapat dengan mudah berkomunikasi dengan selingkuhan.
3. Kalkulator Selingkuh
Meski tergolong jadul, aplikasi ‘kalkulator selingkuh’ masih banyak yang menggunakannya. Aplikasi ini dapat menyembunyikan aplikasi, foto-foto di galeri, hingga menonaktifkan notifikasi. Keberadaan dua aplikasi kalkulator di HP mungkin menjadi sebuah kecurigaan.
4. Chat Mobile Legend
Pemain game Mobile Legend juga dapat menggunakan fitur chat di lobby game untuk berkomunikasi tanpa memulai pertandingan.
Ironisnya, banyak pasangan yang tertangkap selingkuh melalui chat di Mobile Legend.
5. Google Docs
Google Docs umumnya untuk keperluan pekerjaan, menjadi alternatif lain. Fitur komentarnya memudahkan pengguna untuk berkomunikasi secara tersembunyi.
Beberapa pasangan selingkuh memanfaatkan Google Docs dan aplikasi serupa untuk menuliskan pesan rahasia.
6. Shopee
Menggunakan Shopee untuk chat menjadi cara tak terduga. Salah satu syaratnya adalah salah satu dari pasangan selingkuh harus memiliki toko di Shopee.
Dengan begitu, chat antara ‘penjual’ dan ‘pembeli’ dapat menjadi alasan pertemuan tersembunyi.
7. Aplikasi Pemantau Siklus Haid
Aplikasi pencatatan siklus menstruasi ternyata juga bisa untuk berkomunikasi secara rahasia. Fitur catatan dalam aplikasi ini menjadi alat untuk menyampaikan pesan tersembunyi.
Semua aplikasi di atas memiliki potensi masing-masing. Daripada terjerumus dalam selingkuh, lebih baik setia pada pasangan masing-masing.
Bijaklah dalam menggunakan teknologi dan pertahankan integritas hubungan pribadi.
(Kaje/Aak)