Sah! Sandiaga Uno Resmi Gabung PPP

sandiaga uno
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno saat penyerahan kartu tanda anggota PPP di Kantor PPP, Jakarta Pusat, Rabu (14/6/2023). (Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif , Sandiaga Uno, resmi menjadi anggota Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Rabu (14/5/2023) sore ini.

Hal itu dibuktikan dengan penyerahan kartu tanda anggota (KTA) beserta jaket PPP dari Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono ke Sandiaga Uno di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat.

Sandiaga tiba di Kantor DPP PPP sekitar pukul 16.10 WIB. Ia terlihat seorang diri saat menuruni mobil pribadinya.

Kedatangan Sandiaga tersebut lantas disambut oleh jajaran DPP PPP dengan diiringi Tarian Sekapur Sirih Riau. Kader DPP PPP yang menyambutnya yakni Wakil Ketua Umum DPP PPP Amir Uskara, Sekretaris Jenderal DPP PPP Arwani Thomafi, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi dan lainnya.

Mereka kemudian saling bersalaman, lalu masuk ke dalam Kantor DPP PPP untuk melangsungkan pertemuan di Lantai 3.

Awak ANTARA sempat menanyakan langsung kepada Sandiaga terkait persiapannya menjadi kader resmi PPP mulai hari ini. Ia hanya mengucapkan bismillah untuk memulai keanggotaan barunya bersama partai berlambang ka’bah itu.

“Bismillah,” ujar Sandiaga kepada ANTARA di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Rabu.

Sebelumnya, Plt Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono mengungkapkan bahwa Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno telah menyelesaikan masa pengenalan atau ospek terhadap partai berlogo ka’bah itu.

“Agendanya hari ini kan, rekan-rekan media sudah tahu, selama ini Pak Sandi menjalani ospek di PPP ya. Jadi, ini ospeknya sudah selesai,” ucap Maediono di Kantor DPP PPP, Jakarta Pusat, Rabu (14/6).

Untuk itu, PPP akan memberikan Sandiaga Uno kartu tanda anggota (KTA) sebagai bukti bahwa dirinya telah lulus dari ospek yang diadakan PPP. Hal ini juga membuktikan bahwa Sandiaga secara resmi menjadi kader PPP.

“Untuk menandai resminya, nanti berarti Pak Sandi sudah lulus ya. Pak Sandi nanti kami kasih KTA, Pak Sandi mulai hari ini insyaallah resmi menjadi anggota keluarga besar PPP,” tegasnya.

BACA JUGA: Sekjen Gerindra: Nggak Pilih Prabowo, Bukan Alasan untuk Membenci

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat