RRQ Hoshi Tinggal Selangkah Lagi Menuju M6

 RRQ Hoshi
Foto: Instagram

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — RRQ Hoshi semakin dekat dengan M6 World Championship setelah penampilan gemilang mereka di playoff MPL ID S14.

Tim yang berhasil mempertahankan performa konsisten sejak regular season ini kini hanya butuh satu kemenangan lagi untuk memastikan tiket ke M6 dan melaju ke grand final.

Dengan komposisi roster yang solid, RRQ Hoshi finis di peringkat pertama regular season MPL ID S14, membuktikan keampuhan strategi dan eksekusi yang mereka bawa.

Kekhawatiran tentang potensi “efek Khezcute,” seperti yang di alami Bigetron Alpha musim lalu, di mana mereka kuat di regular season namun melemah di playoff, tak terbukti bagi RRQ. Mereka menunjukkan bahwa performa regular season bisa di teruskan hingga playoff.

Pertandingan pertama RRQ di playoff melawan Geek Fam berakhir positif dengan kemenangan 3-1.

RRQ Hoshi tampaknya telah mempelajari dengan baik kelemahan Geek Fam, terutama setelah Geek Fam mengalahkan Fnatic ONIC di play-ins, dan berhasil memanfaatkan momen tersebut.

Hasil ini membawa RRQ Hoshi untuk menghadapi Team Liquid ID, hanya selangkah lagi menuju M6. Kemenangan di laga tersebut akan memastikan mereka lolos ke grand final dan berpartisipasi di ajang internasional bergengsi.

Meski perjalanan ke M6 semakin dekat, para pemain RRQ Hoshi memilih tetap fokus pada langkah yang ada di depan mereka, tidak terjebak dalam euforia.

Mereka menyadari masih ada pertandingan penting yang harus dimenangkan sebelum mimpi M6 benar-benar tercapai.

“Kalau dari saya, main saja seperti biasa. Tak usah mikirin ke depannya mau menang dapat M6, tak usah,” ungkap Sutsujin saat sesi wawancara media, dikutip Jumat (25/102024).

“Main saja bertahap. Tidak usah mikirin ke depan. Kasih yang terbaik untuk yang sekarang dulu,” kata Idok  menambahkan,

Senada dengan rekannya, Rinz menegaskan bahwa terlalu memikirkan M6 bisa menjadi tekanan.

“Mungkin kalau dipikirin kalau menang M6, bakal jadi pressure. Jadi main saja seperti biasa,” pungkasnya.

BACA JUGA:RRQ Sena Akhiri Kutukan, Raih Gelar Juara MDL ID S10

Kini, perhatian seluruh Kingdom—penggemar setia RRQ Hoshi—tertuju pada sisa perjalanan tim di playoff MPL ID S14. Apakah RRQ Hoshi mampu meraih kursi grand final dan mewujudkan impian tampil di M6? Kita nantikan jawabannya di laga berikutnya.

 

(Mahendra/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
cara kerja PLTB Cirebon
PLTB Siap Dibangun, Cirebon Bak Negeri Kincir Angin: Simak Cara Kerja Pembangkit Listrik yang Memanfaatkan Tenaga Bayu Ini
drone mahasiswa ujian
Cara Unik Dosen Awasi Ujian Mahasiswa dengan Drone, yang Curang Ketar-ketir!
yuke dewa 19
Anak Kecil Tergeletak di Jalan, Diduga Tertabrak Yuke Dewa 19
hati-hati kedai jus
Cuma Ditegur 'Hati-hati' oleh Penjaga Kedai Jus, Emak-Emak Ini Malah Curiga Radikalisme!
anggaran pilkada KPU Karawang
Anggaran Pilkada KPU Karawang Rp1,19 Miliar Tak Terpakai, Ini yang Dilakukan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.