RRQ Hoshi Berhasil Bungkam Rebellion 2-0 MPL ID S13

MPL ID S13
Foto: Youtube MPL ID

Bagikan

BANDUNG, TEROONGMEDIA.ID —Tensi tinggi dan aksi memukau memenuhi pertarungan seru antara RRQ Hoshi dan Rebellion Esports dalam ajang MPL ID S13. Pertandingan ini menjadi puncak penutup pekan keenam, yang telah dinantikan oleh para penggemar setia Mobile Legends di Indonesia.

Ketegangan antara kedua tim mencuat setelah insiden taunting yang dilakukan oleh Roamer Rebellion Esports, Auditzy, sehari sebelumnya. Respons dari para penggemar dan bahkan pelatih tim pun turut meramaikan suasana.

Foto: Youtube MPL ID

Namun, semangat tak terkalahkan RRQ Hoshi terpancar jelas dalam pertandingan tersebut. Mereka, yang dikenal sebagai “Raja dari Segala Raja,” tampil dengan keganasan yang luar biasa dan berhasil memenangkan pertarungan dengan skor telak 2-0.

Dalam kedua game tersebut, satu hero menjadi fokus utama, yaitu Chip. RRQ Hoshi memilihnya dalam draft pertama, sementara Rebellion Esports memilihnya di game berikutnya. Kedua tim berhasil memanfaatkan potensi teleportasi yang dimiliki oleh Chip, menciptakan pertarungan yang sulit diprediksi.

RRQ Hoshi berhasil melakukan counter inisiasi berkali-kali dengan memanfaatkan kemampuan unik Chip, demikian pula dengan Rebellion Esports. Meskipun Rebellion Esports memiliki peluang besar untuk menyamakan kedudukan dalam game kedua dengan keunggulan raihan Gold dan penguasaan Map, satu momen krusial di perebutan Lord berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh RRQ Hoshi.

BACA JUGA:RRQ Hoshi Bangkit dan Tumbangkan AURA, Keluar dari Zona Merah

Akibatnya, Menghancurkan  Base Rebellion Esports, dan RRQ Hoshi berhasil meraih kemenangan telak 2-0. Hasil ini membawa mereka naik ke posisi empat besar dalam klasemen sementara.

Minggu depan, RRQ Hoshi akan menghadapi dua laga berat melawan pemimpin klasemen MPL ID S13, Bigetron Alpha, dan runner-up, ONIC Esports. Pertarungan tersebut pastinya akan menjadi ujian berat bagi kedua tim, dan para penggemar pun tidak sabar untuk menyaksikan aksi seru yang akan terjadi.

 

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.