Ronaldo Jagokan Prancis Juara Dunia 2022

Foto - web

Bagikan

DOHA,TM.ID – Legenda sepak bola Brazil Ronaldo lebih menjagokan Prancis ketimbang negara tetangganya Argentina yang bakal keluar sebagai juara piala dunia 2022.

Mantan pemenang Ballon d’Or dua kali itu sangat kagum dengan striker muda Prancis Kylan Mbappe yang berhasil menjadi pencetak gol terbanyak di turnamen empat tahunan itu.

“Dia tahu bagaimana menggunakan keahliannya, bagaimana bergerak lebih cepat dari yang lain. Dan dia menggunakannya untuk memberikan umpan atau mencetak gol,” kata Ronaldo.

Ronaldo juga memprediksi Prancis bakal mengalahkan Maroko pada laga semi final yang akan digelar pada hari rabu waktu setempat.

“Saya sangat ingin (Maroko menang) tetapi saya tidak berpikir mereka akan bisa melakukannya. Menurut saya Prancis memiliki tim yang sangat solid, baik dalam pertahanan, serangan, atau lini tengah,” katanya.

Kendati begitu, Ronaldo memuji penampilan anak asuh Walid Regragui yang tampil sangat apik dari awal babak penyisihan hingga mencapai partai semi final. Timnas Maroko menjadi satu satu-satunya tim yang sedikit kebobolan di ajang piala dunia 2022.

“Ini adalah kisah sepak bola yang hebat bahwa tim Afrika berada di semifinal Piala Dunia.Saya melihat reaksi di Maroko, sungguh sepak bola yang diberikan kepada kita sangat indah,” katanya.

Menurut Ronaldo, Lionel Messi kemungkinan memiliki satu peluang terakhir untuk mengangkat satu-satunya trofi utama yang masih belum ada dalam koleksinya, tetapi Ronaldo tidak akan mendukung tim Amerika Selatan itu di semifinal hari Selasa melawan Kroasia.

“Saya tidak akan munafik dan mengatakan saya akan bahagia untuk Argentina jika mereka memenangkan Piala Dunia. Tapi saya melihat sepak bola sebagai suatu romantika. Dan saya akan menghargai siapa pun yang juara.” kata Ronaldo seperti melansir Antara, Selasa (13/12/2022).

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ijazah palsu jokowi roy suryo
Berujung Dikasuskan soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo: Konyol!
kasus pagar laut tangerang
IPW Soal Kasus Pagar Laut Tangerang: Ada Ego Kelembagaan antara Kejagung dan Kepolisian
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
tanda travel haji ilegal
Waspada Penipuan, Ini Tanda Travel Haji Ilegal!
approval rating prabowo
Klaim Approval Rating Tinggi, Apa Kerja Nyata dari Prabowo?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.