Riyuka Bunga Jalani Operasi Hidung Usai Bongkar Perselingkuhan Suami, Netizen: “Balas Dendam!”

Riyuka Bunga Operasi
(Instagram/@riyukabunga)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Selebgram Riyuka Bunga kembali menjadi sorotan publik setelah membagikan kabar terbaru tentang perubahan penampilannya, wanita berusia 35 tahun ini baru saja menjalani operasi plastik di bagian hidungnya.

Kabar ini Riyuka bagikan melalui unggahan di Instagram pribadinya pada Kamis (29/8).

Riyuka memperlihatkan perubahan hidungnya sebelum dan 8 hari setelah operasi.

“Result H+8 Rhinoplasty full Ribs dengan Dr.Korn `Di @somekoclinic_indonesia,” tulis Riyuka.

 

Lihat postingan ini di Instagram

 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Riyuka Bunga (@riyukabunga)

Riyuka Bunga menjalani operasi tersebut di Someko Clinic, Bangkok, Thailand, dan kini memiliki hidung yang lebih mancung.

Dalam unggahan selanjutnya, Riyuka mengaku masih terkejut dengan penampilannya yang baru.

“Masih naikin kacamata padahal udah ga melorot. Masih bingung minum minuman kaleng biar idungnya nggak mentok,” tulisnya.

Perubahan penampilan Riyuka ini tak lepas dari sorotan netizen. Tak sedikit yang memuji penampilannya yang kini terlihat lebih cantik dan menawan.

Beberapa komentar bahkan menyebut bahwa ini merupakan aksi “balas dendam” Riyuka setelah sebelumnya membongkar perselingkuhan suaminya, Heri Horeh, di media sosial.

BACA JUGA : Perselingkuhan Azizah Salsha Terkuak, Diduga Rachel Vennya Dapat Tekanan

The power of wanita setelah disakitin malah semakin menyala,” tulis akun instagram @kmlh_syifa.

The real bales dendam sm mantan,” tulis @dwiamelianovi.

Riyuka Bunga sebelumnya terkenal sebagai selebgram dengan konten-konten humor yang menghibur. Ia memutuskan untuk bercerai dengan Heri Horeh setelah membongkar perselingkuhan sang suami di media sosial.

Kini, Riyuka tampak bangkit dan menjalani kehidupan barunya dengan penampilan yang lebih segar.

 

(Hafidah Rismayanti/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.