Rigen Rakelna Bongkar Praktik Buzzer, Ungkap Bayaran Rp8.000

Rigen Rakelna Buzzer
(Instagram/@rigensih)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Komika Rigen Rakelna tengah menjadi sorotan di media sosial setelah dirinya mengaku menjadi target serangan buzzer usai ikut aksi demo menolak revisi RUU Pilkada di depan Gedung DPR RI pada 22 Agustus 2024.

“Masak gara-gara demo menyampaikan aspirasi, gue difitnah,” tulis Rigen Rakelna dalam sebuah utas di platform X.

Namun, Rigen tidak tinggal diam. Ia justru memburu dalang di balik buzzer-buzzer yang menerornya di media sosial.

Dalam beberapa hari terakhir, Rigen mengklaim telah menemukan sistem kerja buzzer yang menyerangnya, termasuk besar bayaran yang didapat para buzzer.

“Gue di TikTok dirujak sama buzzer yang dibayar 8.000 perak,” ungkap Rigen Rakelna dalam utas lain.

Sehari kemudian, Rigen mengklaim telah mengantongi nama satu koordinator buzzer yang belakangan ramai mengusik ketenangannya.

“Ah, kepegang juga nih nama satu koordinator buzzer. Bisa jadi watchdog gitu gue dah,” beber Rigen.

Rigen mengunggah bukti pengakuan orang yang diduga menyediakan jasa buzzer untuk menyerangnya usai ikut demo revisi RUU Pilkada, pada Selasa (3/9/2024).

“Oke, sudah mengaku ya,” tutur Rigen Rakelna.

Rigen menyatakan akan terus membongkar fakta baru dari mereka yang menyediakan jasa buzzer untuk menyerang seseorang.

BACA JUGA : Desta Teringat dengan Natasha Rizky, Rigen Heboh Manjahilinya

“Santai aja, jangan langsung buru-buru. Besok ada satu info menarik lagi tentang koordinator buzzer ini,” ucap Rigen.

Aksi Rigen Rakelna membongkar praktik jasa penyedia buzzer ini mendapat dukungan dari netizen.

“manyala bang Rigen,” tulis pemilik akun X @judttr1mja.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
Bupati Bandung Minta BGN Segera Tentukan Lokus SPPG
pembekuan sel telur
Luna Maya Lakukan Pembekuan Sel Telur, Cek Manfaatnya!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.