Rezaldi Hehanussa dan Persib Bandung Lanjutkan Kerjasama Sampai Tahun 2026

Rezaldi Hehanussa dan Persib Bandung Lanjutkan Kerjasama
Pemain Persib Rezaldi Hehanussa (Instagram Rezaldi Hehanussa)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kerjasama Persib Bandung dan Rezaldi Hehanussa dipastikan berlanjut. Keduanya sepakat melanjutkan jalinan kerja sama hingga pertengahan tahun 2026.

Penandatanganan klausul kontrak baru sudah ditandatangani kedua belah pihak pada Selasa, 1 Oktober 2024. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan.

Ia mengatakan, Persib menandatangani kesepakatan perpanjangan kontrak Rezaldi karena kontribusi besarnya. Adhit menilai sejak Rezaldi bergabung dengan pada pertengahan musim 2022/2023, Persib semakin baik dari sektor fullback.

“Kontribusi terbesar Rezaldi ditunjukkan pada musim 2023/2024. Sepanjang musim itu, ia menjadi salah satu pemain kunci yang turut mengantarkan Persib menjadi juara Liga 1 2023/2024,” kata Adhit.

Adhit berharap, kontribusi besar akan kembali diberikan Rezaldi dalam dua tahun ke depan. Sebab, Persib punya misi mempertahankan gelar juara Liga 1 dan meraih prestasi terbaik di AFC Champions League Two 2024/2025.

Sejak pertama kali didatangkan, pemain yang akrab disapa Bule itu diplot sebagai bek kiri. Pada musim pertamanya, Rezaldi mampu memberikan kontribusi signifikan dalam 12 penampilan selama setengah musim.

BACA JUGA: Persib Pilih Langsung Terbang ke China, Bojan Hodak Soroti Singkatnya Persiapan Menghadapi Zheijiang FC

Pada musim berikutnya, pergantian kepelatihan dari Luis Milla ke Bojan Hodak rupanya tak mempengaruhi kontribusi Bule terhadap Persib. Ia pun tetap menjadi pilihan utama di posisi bek kiri.

Sepanjang musim itu, Bule tampil dalam 25 pertandingan, termasuk 4 partai semifinal dan final. Hingga akhirnya, eks pemain Persija Jakarta itu juga menjadi kini menjadi idola baru Bobotoh.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
WhatsApp Image 2025-04-26 at 11.33
PLN Hadir di Perayaan Hari Jadi ke-364 Kabupaten Bandung: Dukung Kelistrikan dan Edukasi Masyarakat Lewat Booth Interaktif
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Jakpro Ungkap Akselerasi Pekerjaan Pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Segera di Upayakan
Pengamat: Kebut IPR Solusi Genjot Penerimaan Negara
Pengamat: Kebut IPR Solusi Genjot Penerimaan Negara
Anugerah Innovillage, Rektor Telkom: Pentingnya Peran Perguruan Tinggi Cetak Lulusan Peduli Isu Sosial
Anugerah Innovillage, Rektor Telkom: Pentingnya Peran Perguruan Tinggi Cetak Lulusan Peduli Isu Sosial
Komisi IV DPR Kabupaten Tasikmalaya Soroti Kasus Penyelewengan Hibah
Komisi IV DPR Kabupaten Tasikmalaya Soroti Kasus Penyelewengan Hibah
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Bandung vs PSS Sleman
Prediksi Skor Persib Bandung vs PSS Sleman BRI Liga 1 2024/2025
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
Tiket Pertandingan Kontra PSS Sleman Sudah Habis, Marc Klok Sebut Persib Makin Lapar Kemenangan
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.