Review Hasil Uji Tabrak Mitsubishi XForce di ASEAN NCAP

UJI TABRAK MITSUBISHI XFORCE
(Dok.Mitsubishi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Dalam tes uji tabrak  Mitsubishi XForce dalam tes ASEAN New Car Assessment Program (NCAP), mendapatkan nilai positif.

Tes ini menilai performa kendaraan dalam melindungi penumpang selama kecelakaan. Mobil buatan pabrikan Jepang tersebut, berhasil memenangkan bintang 5 pada beberapa fase tes.

“Mitsubishi XForce menorehkan performa luar biasa pada penilaian 2021-2025 saat ini dengan meraih rating bintang lima di semua kategori penilaian,” tulis rilis ASEAN NCAP.

Fase Uji Tabrak Mitsubishi XForce ASEAN NCAP

(Dok.ASEAN NCAP)

BACA JUGA: Daftar Mobil Teraman Uji Tabrak ASEAN NCAP, Bukan Avanza

Dalam tes uji tabrak ini, Mitsubishi XForce meraih total skor 79,15 poin. Skor ini menunjukkan kemampuan kendaraan dalam melindungi penumpang dewasa dan anak-anak, serta efektivitas fitur keselamatan yang tersedia.

Untuk penilaian Adult Occupant Protection (AOP), Mitsubishi XForce berhasil meraih nilai 26,01 poin dari nilai maksimal 27,91 poin. Ini menunjukkan bahwa kendaraan ini memberikan perlindungan yang sangat baik kepada penumpang dewasa selama kecelakaan.

Pada kategori Child Occupant Protection (COP), XForce meraih nilai 43,43 poin dari skor maksimal 51 poin. Hal ini menunjukkan bahwa kendaraan ini juga sangat memperhatikan keselamatan penumpang anak.

Tes uji tabrak melibatkan pengujian depan untuk memastikan kompartemen penumpang SUV tetap stabil. Hasil pengujian menunjukkan perlindungan yang memadai pada dada dan kaki bagian bawah dummy.

Pada side impact test, keamanan mobil juga memberikan perlindungan yang memadai pada dada pengemudi selama uji benturan samping. Tidak ditemukan kerusakan berarti pada dummy atau penumpang tiruan saat dilakukan uji tabrak samping.

Uji Fitur Keamanan

Pada aspek lainnya, 4 airbag sebagai standar dengan Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Stability Control (ESC), Seatbelt Reminder System (SBR) untuk penumpang kursi depan dan belakang serta teknologi Pedestrian Protection (PP) di semua variannya.

Sistem pengereman yang ada di Mitsubishi Xforce, terdapat teknologi Autonomous Emergency Braking (AEB) City dan AEB Inter-Urban sebagai fitur keselamatan utama.

AEB City membantu mencegah kecelakaan pada kecepatan rendah, sedangkan AEB Inter-Urban berfungsi pada kecepatan yang lebih tinggi.

Kerdasan lain pada mobil ini, adanya Fitur Forward Collision Warning (FCW) memberikan sinyal dini kepada pengemudi jika ada risiko tabrakan dari depan. Hal Ini antisipasi pengemudi dari kecelakaan.

Selain itu, Blind Spot Detection (BSD) membantu pengemudi mendeteksi kendaraan yang berada di titik buta, sehingga dapat mengurangi risiko tabrakan saat berpindah jalur.

Ada juga Auto High Beam (AHB) secara otomatis menyesuaikan pencahayaan lampu depan untuk memberikan visibilitas terbaik tanpa menyilaukan pengemudi lain.

Selain perlindungan penumpang, Mitsubishi XForce juga mendapatkan nilai 12,39 poin untuk perlindungan pengendara sepeda motor. Ini menunjukkan komitmen Mitsubishi dalam memastikan keselamatan semua pengguna jalan.

Konstruksi dan material yang digunakan pada Mitsubishi XForce dirancang untuk memberikan perlindungan maksimal selama kecelakaan.

Struktur kendaraan yang kokoh dan penggunaan material berkualitas tinggi memastikan bahwa dampak kecelakaan dapat diserap dengan baik, sehingga mengurangi risiko cedera pada penumpang.

 

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hari Jadi Kabupaten Cirebon, napak tilas
Hari Jadi ke-543 Kabupaten Cirebon, Bupati Napak Tilas ke Masa Lalu
Liverpool
Link Live Streaming Leicester vs Liverpool Selain Yalla Shoot
Pria mutilasi kekasihnya
Ngeri! Pria di Ciberuk Serang Mutilasi Kekasihnya saat Diminta Tanggung Jawab Soal Kehamilan
eSIM dan kartu SIM
Komdigi Ajak Masyarakat Beralih ke eSIM, Begini Cara Cek Apakah HP Anda Sudah Mendukung
truk terjun sleman
Viral! Truk Pengangkut Jeruk Terjun Bebas dari Flyover Janti Sleman, hingga Hantam Rumah Warga
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Athletic Bilbao Selain Yalla Shoot
Manchester United
Link Live Streaming Manchester United vs Wolverhampton Selain Yalla Shoot
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.