Resmi! Sofie Imam Faizal Jadi Asisten Pelatih Fisik Timnas Indonesia

Sofie Imam Faizal (pssi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – PSSI resmi mengumumkan Sofie Imam Faizal sebagai asisten pelatih fisik di skuad Timnas Indonesia senior. Pengumuman tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi PSSI, Sabtu (15/3/2025).

Sofie Imam Faizal akan mendampingi pelatih fisik kepala, Quentin Jakoba, dalam menangani kondisi fisik para pemain Garuda.

PSSI menyampaikan sambutan resmi kepada pelatih asal Situbondo tersebut dengan unggahan bertuliskan:

“Selamat bergabung, @sofieimamfaizal ????????”

“Dengan pengalamannya di berbagai kelompok umur @timnasindonesia dan klub, ia akan mendampingi @qjakoba sebagai Asisten Pelatih Fisik,” lanjut pernyataan tersebut.

Sebelumnya, kabar bergabungnya Sofie Imam Faizal sudah tercium sejak pernyataan Nova Arianto, yang menyebut bahwa salah satu staf kepelatihannya akan bergabung ke timnas senior.

“Ada dari pelatih fisik, namanya Coach Sofie, yang akan ikut ke tim kepelatihan Timnas Indonesia senior,” ujar Nova Arianto kepada awak media.

Sofie Imam Faizal sebelumnya bekerja bersama Timnas U-17 Indonesia yang tengah mempersiapkan diri untuk Piala Asia U-17 2025 di Arab Saudi pada 3-20 April 2025.

Usai diumumkan sebagai bagian dari tim pelatih, Sofie Imam Faizal akan langsung bergabung dalam persiapan laga tandang Timnas Indonesia melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

BACA JUGA: 

Egy Maulana Vikri Resmi Dicoret dari Timnas Indonesia

Perbasi Dapat Sponsor Baru, Incar Pemain Keturunan Perkuat Timnas Basket Indonesia

Sofie menjadi satu dari delapan pelatih lokal yang mengikuti seleksi oleh pelatih kepala Patrick Kluivert dan jajaran staf kepelatihannya.

Ia berhasil lolos dari seleksi tersebut berkat pengalamannya, termasuk pernah menjadi pelatih fisik Timnas U-18 (2019) dan U-20 (2022).

Dengan bergabungnya Sofie, Patrick Kluivert kini memiliki tim kepelatihan yang semakin lengkap. Dalam aspek teknik dan strategi, Kluivert didampingi oleh Denny Landzaat, Alex Pastoor, dan Gerald Vanenburg.

Sementara itu, untuk aspek di luar teknis, tim kepelatihan mencakup Quentin Jakoba (pelatih fisik kepala), Leo Echteld dan Chesley ten Oever (fisioterapis), Jordy Kluitenberg (video analis), serta Regi Blinker dan Bram Verbruggen sebagai team developer.

Dengan komposisi kepelatihan yang semakin solid, Timnas Indonesia diharapkan mampu tampil maksimal dalam laga-laga mendatang, termasuk saat menghadapi Australia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026.

 

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Museum Bandar Cimanuk
Museum Bandar Cimanuk: Menyusuri Jejak Sejarah Indramayu
Sekolah Garuda dan Rakyat
Dosen Unair Soroti Perencanaan Pendirian Sekolah Rakyat dan Sekolah Garuda
Screenshot_20250427_202047_Chrome
"Indramayu Menari" Meriahkan Hari Tari Dunia
Hari Jadi Kota Depok jpg
3 Bayi Lahir di Hari Jadi Kota Depok ke-26, Dapat Kado Istimewa dari Mpok Nina
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.