BANDUNG,TM.ID: Kentang goreng tepung adalah camilan yang sempurna untuk menemani waktu nonton televisi.
Jangan hanya terpaku pada french fries klasik, karena ada banyak cara untuk membuat kentang goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam, salah satunya dengan cara membuat kentang goreng tepung.
Meskipun sederhana, camilan ini memiliki rasa yang luar biasa.
Bahan-Bahan Kentang Goreng Tepung
Berikut bahan-bahan yang bisa kamu gunakan untuk membuat makanan ini
- 3-4 buah kentang
- 1½ cangkir tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- Garam secukupnya
- Penyedap secukupnya
- Lada secukupnya
- Bawang putih bubuk secukupnya (opsional)
- Susu dingin secukupnya (bisa diganti dengan air biasa)
Jadi itu merupakan bahan-bahan yang bisa kamu gunakan untuk membuat olahan ini.
BACA JUGA: Resep Kentang Goreng Bumbu Pedas Jadi teman Waktu Santai
Cara Membuat Kentang Goreng Tepung
Stelah kamu mengetahui bahan-bahan yang akan gunakan. Berikut merupakan cara membuat yang bisa kamu terapkan di rumah.
- Pertama-tama, kupas kulit kentang sampai bersih. Kemudian potong kentang seperti bentuk korek api, pastikan potongan kentang tidak terlalu tipis.
- Siapkan mangkuk berisi air dan es, lalu rendam kentang selama kurang lebih 1 jam. Sisihkan.
- Ambil mangkuk bersih lainnya, masukkan tepung terigu, baking powder, garam, penyedap, lada, dan bawang putih bubuk. Aduk hingga merata.
- Buat adonan basah dengan mengambil beberapa sendok adonan tepung dan campurkan dengan susu dingin. Jika tidak ada susu, bisa diganti dengan air dingin. Pastikan konsistensi adonan basah tidak terlalu cair agar hasilnya maksimal.
- Cuci bersih kentang yang telah direndam dalam air es, kemudian keringkan dengan tisu dapur atau kain khusus hingga tidak ada air yang tersisa.
- Siapkan wajan dan panaskan minyak dalam jumlah yang cukup untuk menggoreng.
- Sambil menunggu minyak panas, ambil satu per satu potongan kentang, celupkan ke dalam adonan basah, dan balurkan dengan adonan tepung kering.
- Goreng kentang dalam minyak panas hingga matang. Ketika sudah tampak matang, angkat dari minyak.
- Setelah semua potongan kentang digoreng, panaskan wajan untuk penggorengan kedua.
- Kali ini, masak kentang hingga bagian luarnya menjadi krispi dan berwarna keemasan.
- Setelah cukup renyah, tiriskan kentang goreng tepung dan sajikan selagi hangat.
Sekarang kamu punya camilan kentang goreng tepung yang renyah di luar, lembut di dalam, dan siap untuk dinikmati bersama saus sambal atau saus favoritmu. Selamat menikmati semoga artikel ini bisa menjadi referensimu!
(Kaje/Aak)