Resep Kentang Goreng Tepung, Bikin Krenyes di Mulut

Kentang goreng tepung
(Grid)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kentang goreng tepung adalah camilan yang sempurna untuk menemani waktu nonton televisi.

Jangan hanya terpaku pada french fries klasik, karena ada banyak cara untuk membuat kentang goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam, salah satunya dengan cara membuat kentang goreng tepung.

Meskipun sederhana, camilan ini memiliki rasa yang luar biasa.

Bahan-Bahan Kentang Goreng Tepung

Berikut bahan-bahan yang bisa kamu gunakan untuk membuat makanan ini

  • 3-4 buah kentang
  • 1½ cangkir tepung terigu
  • 1 sdt baking powder
  • Garam secukupnya
  • Penyedap secukupnya
  • Lada secukupnya
  • Bawang putih bubuk secukupnya (opsional)
  • Susu dingin secukupnya (bisa diganti dengan air biasa)

Jadi itu merupakan bahan-bahan yang bisa kamu gunakan untuk membuat olahan ini.

BACA JUGA: Resep Kentang Goreng Bumbu Pedas Jadi teman Waktu Santai

Cara Membuat Kentang Goreng Tepung

Stelah kamu mengetahui bahan-bahan yang akan gunakan. Berikut merupakan cara membuat yang bisa kamu terapkan di rumah.

  • Pertama-tama, kupas kulit kentang sampai bersih. Kemudian potong kentang seperti bentuk korek api, pastikan potongan kentang tidak terlalu tipis.
  • Siapkan mangkuk berisi air dan es, lalu rendam kentang selama kurang lebih 1 jam. Sisihkan.
  • Ambil mangkuk bersih lainnya, masukkan tepung terigu, baking powder, garam, penyedap, lada, dan bawang putih bubuk. Aduk hingga merata.
  • Buat adonan basah dengan mengambil beberapa sendok adonan tepung dan campurkan dengan susu dingin. Jika tidak ada susu, bisa diganti dengan air dingin. Pastikan konsistensi adonan basah tidak terlalu cair agar hasilnya maksimal.
  • Cuci bersih kentang yang telah direndam dalam air es, kemudian keringkan dengan tisu dapur atau kain khusus hingga tidak ada air yang tersisa.
  • Siapkan wajan dan panaskan minyak dalam jumlah yang cukup untuk menggoreng.
  • Sambil menunggu minyak panas, ambil satu per satu potongan kentang, celupkan ke dalam adonan basah, dan balurkan dengan adonan tepung kering.
  • Goreng kentang dalam minyak panas hingga matang. Ketika sudah tampak matang, angkat dari minyak.
  • Setelah semua potongan kentang digoreng, panaskan wajan untuk penggorengan kedua.
  • Kali ini, masak kentang hingga bagian luarnya menjadi krispi dan berwarna keemasan.
  • Setelah cukup renyah, tiriskan kentang goreng tepung dan sajikan selagi hangat.

Sekarang kamu punya camilan kentang goreng tepung yang renyah di luar, lembut di dalam, dan siap untuk dinikmati bersama saus sambal atau saus favoritmu. Selamat menikmati semoga artikel ini bisa menjadi referensimu!

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.