Reputasi Tinggi Persib Jadi Boomerang Perekrutan Pemain Baru

bojan hodak
pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (RF/Teropongmedia)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tingginya reputasi tim Persib rupanya memberi dampak negatif terhadap proses perekrutan pemain baru. Tak sedikit pemain yang mematok harga selangit ketika dihubungi Persib saat hendak memulai negosiasi.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menilai, reputasi yang dimiliki timnya membuat banyak pemain menduga bahwa anggaran belanja Persib tidak terbatas.

Padahal secara finansial, Persib tetap memiliki batasan anggaran agar tidak terbuang sia-sia.

Ia menjelaskan bahwa tim Persib sudah menerima draft pemain yang dibidiknya. Hanya saja saat menerima laporan dari pihak klub, ia terkejut karena nominal gaji yang diminta pemain bernilai fantastis, sehingga harus mempertimbangkannya terlebih dahulu.

Lebih lanjut lagi kata pria asal Kroasia itu, Persib tetaplah tim yang memiliki anggaran terbatas di setiap jendela transfer.

Ia yakin jajaran petinggi klub perlu memutar otak agar anggaran belanja klub bisa lebih ramping dan dimanfaatkan secara masksimal.

“Ya tentu saja kami ingin mendatangkan pemain baru, tapi masalahnya adalah pemain yang kami inginkan, mereka berpikir bahwa Persib klub yang sangat kaya sehingga mereka meminta uang yang besar yang mana kami tidak bisa membayarnya,” ujar Bojan kepada awak media.

BACA JUGA: Kisah Perjuangan Rezaldi Hehanussa, si Anak Jakarta Yang Sukses Bawa Persib Raih Juara

Meski demikian, ia akan tetap berusaha mencari pemain terbaik untuk direkrut Persib.

Ia yakin, Persib bisa memanfaatkan waktu yang ada untuk mendapatkan pemain bidikannya.

“Kami masih akan lihat, berapa banyak pemain baru yang bisa dibawa.” tutupnya.

(RF/Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pretasan kripto
Pasar Kripto Rugi Rp8,3 Triliun Gegera Peretasan
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Dennis Lim
Pernah Punya Bisnis Kasino, Ini Profil dan Biodata Ustaz Dennis Lim
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas