Relawan Prabowo-Gibran Berharap Menang Satu Putaran, Bisa Hemat Triliunan

prabowo subianto Aceh
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto merangkul pendampingnya, Gibran Rakabuming Raka. (Fioto: IG Prabowo Subianto)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Pendukung Prabowo-Gibran berharap pasangan calon nomor urut dua bisa memenangkan Pilpres 2024 hanya dalam satu putaran. Jika hal itu terjadi akan ada banyak keuntungan.

Menurut Ketua Koordinator Nasional Relawan Penerus Negeri, M Pradana Indraputra menyampaikan kalau keuntungan pertama didapat dari segi perekonomian.

Menurutnya pemerintah bisa menghemat anggaran negara Rp17 triliun. Sementara KPU dan Rp 10 triliun untuk pendukung keamanan serta biaya-biaya lainnya.

BACA JUGA: Ini Klarifikasi Gus Miftah Usai Bagi-bagi Uang Ada Kaos Prabowo

Maka kalau ditotal mencapai Rp 27 triliun. Sementara itu Pilpres 2024 dengan satu putaran disebut bisa menghindari ketengangan ideologis, yang bisa mempolitisasi agama serta menghindari instabilitas politik.

“Banyak keuntungan yang didapatkan apabila pilpres pelaksanaan nya hanya dalam satu putaran dilihat dari sisi ekonomi yang dapat menghemat serta keuntungan lain nya menghindari ketegangan ideologis yang dapat mempolitisasi agama,” ujar Dana kepada wartawan, Kamis (4/1/2024) kemarin.

Kalau melihat tren elektabilitas yang terjadi sekarang, dia meyakini kalau pasangan Prabowo-Gibran bisa memenangkan Pilpres 2024 satu putaran.

“Saya yakin Prabowo-Gibran akan menang satu putaran dalam pilpres kali ini, sudah banyak lembaga survei yang mengatakan bahwa pasangan Prabowo-Gibran unggul dibandingkan paslon yang lain,” ungkapnya.

Elektabilitas Prabowo-Gibran dari beberapa lembaga survei disebut telah merilis di angka hampir menyentuh 50 persen.

Kata dia saat ini pekerjaan rumah (PR) yang tersisa tinggal meraup suara generasi milenial.

BACA JUGA: Viral! Gus Miftah Pendukung Prabowo-Gibran Bagi-bagi Duit, Politik Uang?

“Masih ada 40 hari lagi menuju pemilu serentak. Kami relawan penerus negeri akan terus mengoptimalkan kampanye kreatif untuk menyasar milenial dan GenZ, karena milenial dan Gen Z memiliki presentase suara terbanyak sebesar 56 persen,” jelasnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat