Rekomendasi Tempat Malam Tahun Baru di Tangerang yang Asyik!

Merayakan tahun baru
Ilustrasi. (Pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tangerang menawarkan beragam lokasi menarik untuk merayakan malam tahun baru.

Anda dapat menciptakan berbagai momen perayaan tahun baru di berbagai tempat, mulai dari alun-alun, taman, mal, hingga tempat makan dan menginap.

Beberapa lokasi bahkan sudah lengkap dengan panggung hiburan, area foto, dan pertunjukan kembang api yang memukau.

Rekomendasi Tempat Tahun Baru di Tanggerang

Berikut adalah rekomendasi tempat terbaik untuk merayakan tahun baru di Tangerang.

1. Alun-alun Tigaraksa

Alun-alun Tigaraksa berlokasi strategis di dekat Kantor Pemerintah Kabupaten Tangerang. Tempat ini sering menjadi pusat perayaan, seperti HUT, konser, acara pemerintahan, dan lomba-lomba.

Ketika malam tahun baru, suasana semakin meriah dengan aneka kuliner murah dan street food yang menggugah selera. Tidak hanya untuk malam pergantian tahun, alun-alun ini juga populer sebagai destinasi malam mingguan.

Alamat: Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

2. Scientia Square Park

Scientia Square Park menawarkan suasana hijau yang asri dan sangat cocok untuk mengadakan acara outdoor bersama keluarga atau teman.

Taman ini menyediakan berbagai fasilitas, seperti area taman, feeding area untuk binatang, adventure ropes, kafe yang nyaman, serta spot foto Instagramable.

Jam operasional Scientia Square Park bervariasi, yakni pukul 07.00–20.00 WIB pada hari biasa, pukul 06.00–22.00 WIB pada Sabtu, dan hingga pukul 21.00 WIB pada Minggu.

Alamat: Jl. Scientia Boulevard, Gading Serpong, Tangerang.

3. Summarecon Mall Serpong (SMS)

Untuk yang lebih suka suasana mal, Summarecon Mall Serpong menjadi pilihan favorit. Menjelang tahun baru, SMS sering mengadakan berbagai acara spesial, seperti konser musik, pertunjukan kembang api, diskon besar-besaran, hingga hiburan interaktif.

Mal ini menjadi tempat yang pas untuk merayakan tahun baru sambil berbelanja atau menikmati hiburan.

Alamat: Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

4. Taman Kota Sepatan

Taman Kota Sepatan menyediakan ruang terbuka hijau yang ideal untuk bersantai bersama keluarga. Selain ruang rekreasi, taman ini memiliki area kuliner, ruang bermain, fasilitas parkir, dan musala.

Tempat ini cocok untuk merayakan malam pergantian tahun di lingkungan yang nyaman dan tenang.

Alamat: Jl. Raya Pakuhaji No.1, Sepatan, Kecamatan Sepatan, Kabupaten Tangerang.

5. Taman Elektrik Puspem Kota Tangerang

Taman Elektrik di kawasan Pusat Pemerintahan Kota Tangerang menjadi lokasi strategis untuk merayakan malam tahun baru.

Berbagai hiburan lokal, seperti pertunjukan musik dan seni, sering memeriahkan malam pergantian tahun di sini. Dengan suasana terbuka, taman ini cocok untuk dinikmati bersama keluarga, teman, atau pasangan.

Alamat: Jl. Satria-Sudirman No.1, Sukaasih, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

6. Alun-alun Teluknaga

Alun-alun Teluknaga biasanya ramai setiap malam minggu karena adanya pasar malam. Selain makanan dan pakaian, terdapat berbagai wahana permainan untuk anak-anak.

Tempat ini menjadi salah satu lokasi favorit masyarakat untuk menikmati malam pergantian tahun dengan suasana meriah dan penuh keseruan.

Alamat: Lapangan Tunas Jaya, depan Kantor Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA: Shakti Hotel Bandung Ajak Anda Rayakan Momen Spesial Malam Tahun Baru

Sekarang Anda tidak perlu lagi bingung mencari tempat untuk merayakan malam tahun baru di Tangerang. Pilihlah tempat yang cocok dengan Anda dalam menikmati momen pergantian tahun ini.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Resmi Cerai dari Baim Wong, Hakim Sebut Ada Perselingkuhan
Liga Champions 2024/2025
Daftar Empat Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Champions 2024/2025
Pesan dokter kandungan garut
Oknum Dokter Kandungan Garut Buka Suara, Titip 2 Pesan ke Petugas HAM
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Menu Makan Bergizi Gratis Akan Diganti Pangan Lokal, Jagung dan Sagu jadi Pilihan
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
Catatkan Rekor Tertinggi, Harga Emas Tembus 2 Juta Per Gram
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Meletus Kolom Abu 1 Km, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Gunung Semeru Kembali Meletus, Warga Dilarang Melakukan Aktivitas Apapun di Sektor Tenggara
Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Resmi, Oknum Dokter Kandungan di Garut Jadi Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.