Rekomendasi Kuliner Khas Medan

kuliner khas medan
(Web)

Bagikan

BANDUNG.TM.ID Jika kamu buakn merupakan orang Medan asli kamu bisa mencoba berbagai jenis kuliner khas Medan yang akan membuatmu ketagihan. Medan merupakan salah satu kota yang kaya akan kuliner. Selain, kamu mengunjungi tempat wisata yang ada disana kamu juga bisa mampir sejenak untuk mencoba olahana khas Medan ini.

Lalu, apa aja makanan yang berhasil memikat para turis tersebut? Simak penjelasannya di bawah ini, jika kamu ingin mengetahui makanan tersebut!

Kuliner Khas Medan

Tidak semua makanan yang ada di Medan itu halal maka dari itu kamu harus melihatnya terlebih dahulu sebelum membelinya. Walaupun ada sebagian makanan yang tidak halal di Medan juga tersedia makanan halal yang bisa kamu cicipi. Berikut pembahasannya!

1. Lontong Medan

kuliner khas medan
(Web)

Saat kamu berkunjung ke Medan, kamu perlu mencicipi kuliner khas Medan satu ini. Lontong Medan merupakan makanan khas Medan yang berbeda dari lontong sayur biasanya. Cita rasa yang di suguhkan sangat berbeda. Lontong Medan mempunyai ciri khas bumbu Tauco yang sangat gurih dan harum.

2. Mie Gomak

kuliner khas medan
(Web)

Kuliner khas Medan berikutnya adalah Mie Gomak. Makanan ini berasal dari tanah Batak Toba yaitu Sibolga dan Tapanuli. Namanya yang unik tersebut terinspirasi dari cara penyajiannya yaitu dengan digomak-gomak atau digenggam menggunakan tangan.

Bentuk dari mie ini panjang seperti lidi dan menu tersebut populer dengan nama spaghetti Batak. Karena mie tersebut snagat mirip dengan spaghetti yang berasal dari Italia.

3. Lemang

kuliner khas medan
(Web)

Lemang merupakan kuliner khas Medan yang bisa kamu cicipi berikutnya. Makanan ini terkenal sangat legendaris. Menu tersebut berasal dari Tebing Tinggi dan banyak sekali saat menjelang Ramadhan. Terbuat dari beras ketan yang dimasak dengan bambu.

Setelah itu, kamu bisa menggulungnya menggunakan selembar daun pisang. Lalu gulungan yang isinya tepung beras dengan campuran santan tersebut bisa kamu masukkan ke bambu. Lalu, kamu bisa membakarnya sampai matang di tungku yang telah tersedia.

4. Sate Kerang

kuliner khas Medan
(Web)

Apabila kamu pecinta sate maka kamu wajib mencicipi sate kerang satu ini. Rasanya perpaduan dari manis dan asam yang katanya rasanya hampir sama dengan olahan rendang.

Sate ini terbuat dari kerang yang sudah dibumbui menggunakan cabai merah, bawang merah, bawang putih, lengkuas, kemiri, dan bumbu rempah yang lainnya. Rasanya yang gurih membuat kamu akan ketagihan untuk menghabiskan lebih banyak lagi sate ini.

5. Dali ni Horbo

kuliner khas Medan
(Web)

Dali ni Horbo merupakan makanan khas Medan yang bisa kamu cicipi berikutnya. Terbuat dari air susu kerbau yang diolah menggunakan cara tradisional. Makanan ini berasal dari Tapanuli. Bnetuknya hampir sama dengan keju.

Tradisi mengolah susu kerbau ini ternyata sudah ada sejak zaman dahulu. Setiap rumah pasti ada yang menyajikan olahan tersebut. Jika kamu ingin mencobanya,kamu bisa mengunjungi Tapanuli.

 

Makanan mana yang akan kamu cicipi bersama keluargamu? Semoga referensi tersebut bisa membantu kamu ya!

BACA JUGA: Tempat Kuliner Malam di Bandung

(kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
diabetes anak
Marak Kasus Diabetes pada Anak, Kemenkes Ambil Langkah Ini
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua