BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Komedian Raditya Dika, yang sebelumnya enggan berkomentar soal politik, kini mulai berani menyuarakan pendapatnya. Salah satu isu politik yang dikomentari Radit adalah pencalonan Marshel Widianto sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel).
Dalam episode terbaru BBK (Bocah Bocah Kosong) yang tayang pada Selasa (27/8/2024), Raditya Dika diminta mengomentari empat hal viral, termasuk soal politik pencalonan Marshel Widianto.
Radit mengaku tahu tentang kabar pencalonan Marshel karena melihat berita dan komentar pedas dari sahabatnya, Pandji Pragiwaksono.
Radit bahkan sudah mengirim DM kepada Marshel, mengundangnya ke podcast.
“Gue udah ngundang Marshel ‘Shel main ke tempat gue dong’ ‘Siap Bang’ tapi belum ketemu jadwalnya. Gue pengen tanya juga tuh,” terang suami Anissa Azizah tersebut.
Ketika ditanya pendapatnya tentang pencalonan Marshel, Radit mengaku tidak bisa berkomentar karena bukan warga Tangsel.
Namun, jika membayangkan Marshel mencalonkan diri di Jakarta Selatan, tempat tinggalnya, Radit mengaku kemungkinan besar tidak akan memilihnya.
“Kemungkinan besar gue nggak pilih sih. Tapi nggak tau kandidat lain ya,” tutup bapak dua anak tersebut.
Pernyataan Radit ini menarik perhatian, mengingat sebelumnya ia menegaskan tidak mau berkomentar soal politik karena takut mempengaruhi followers-nya.
Namun, Radit kini tampaknya mulai berani menyuarakan pendapatnya, meskipun ia mengaku tidak bisa memberikan penilaian yang objektif karena bukan warga Tangsel.
BACA JUGA : Pandji dan Abdur Bersuara Usai Ahmad Riza Patria Mundur
Di sisi lain, Marshel Widianto telah mengumumkan batal mencalonkan diri sebagai Wakil Wali Kota Tangsel setelah pasangannya, Riza Patria, menyatakan mundur.
Marshel kini mengalihkan dukungannya kepada Benyamin Davnie-Pilar Saga yang didukung Partai Gerindra dan PAN.
(Hafidah Rismayanti/Usk)