R.Dhani Wirianata Bakal Manfaatkan Pasar di Bawah Aset Pemkot untuk Pelaku UMKM

Dhani Wirianata Bakal Manfaatkan Pasar Dibawah
R.Dhani Wirianata saat menyampaikan sambutan di grand opening Baso Mang Tatang Al Jabbar (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Calon wakil Walikota Bandung, Ridwan Dhani Wirianata kunjungi gerai kedua Baso Mang Tatang di Parkiran Al Jabbar HMS 45, Jalan Cimincrang, Gedebage Kota Bandung pada Rabu (4/9/2024).

Kang Dhani Wirianata menilai Baso Mang Tatang sangat enak, mudah-mudahan harganya pun bisa sesuai dengan ekonomi masyarakat kota Bandung.

“Bakso nya luar biasa enak, dan mudah-mufahan harganya juga bisa sesuai buat nanti masyarakat pendatang,” kata Dhani

Selain itu, kang Dhani mengatakan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu ujung tombak yang dapat memicu pertumbuhan ekonomi di Kota Bandung.

“UMKM ini bisa memicu pertumbuhan ekonomi untuk itu nanti perhatian khusus untuk UMKM bisa kita kembangkan tidak hanya kita memberikan kredit tapi juga bagaimana solusi untuk penjualan UMKM ini bisa meningkat,” ucapnya.

Saat disinggung terkait jika dirinya terpilih menjadi wakil Walikota Bandung akan memperhatikan para PKL, kang Dhani mengatakan pihaknya akan memanfaatkan pasar yang dibawah aset Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung yang saat ini banyak terbengkalai.

“Nanti kan banyak program-program yang bisa kita lakukan salah satunya juga pemanfaatan pasar-pasar yang dibawah aset Pemkot yang saat ini seperti terbengkalai,” ujarnya.

“Ini bisa menjadi salah satu opsi untuk mereka juga nanti bisa kita berikan tempat dengan mungkin biaya sewa yang terjangkau sehingga bisa mengakomodir para UMKM atau PKL yang ada di jalan raya,” tambahnya.

Sementara itu, Owner Baso Mang Tatang, yakni Tatang sendiri dirinya berharap, para UMKM di Kota Bandung bisa tambah maju dengan kepemimpinan yang baru nantinya.

“Harapan saya mudah-mudahan UMKM Bandung tambah maju dengan pemimpin yang baru, tambah sinergi dan difasilitasi tempat-tempatnya sama pemerintah setempat,” katanya.

BACA JUGA: Sempat Tak Hadir di Hari Pertama Tes Kesehatan, Dhani Ungkap Alasannya

Kemudian, dirinya mengatakan untuk para UMKM di Kota Bandung jangan sampai salah memilih pemimpin yang nantinya akan berdampak signifikan untuk para pelaku UMKM di Kota Bandung.

“Jangan salah memilih pemimpin, karena pemimpin itu menentukan nasib kita sendiri,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Baim Wong Ngalih Raga
Baim Wong Garap Film Horor Baru 'Ngalih Raga', Netizen: Si Paling Ngumbar Aib Istri 
Xiaomi 14T Series
Sehebat Apa Xiaomi 14T Series, Sampai Terjual 10 Ribu Unit dalam 36 Jam?
Nisya Ahmad DPRD
Nisya Ahmad Banjir Keringat Dingin Saat Bicara dalam Rapat Paripurna DPRD Jabar
Vindes Bukan Main bank bjb
bank bjb Dukung Penuh Acara Vindes Bukan Main di Senayan Park
Patung Kotoran Amerika
Patung Kotoran di Washington DC Timbulkan Kontroversi
Berita Lainnya

1

Takut Terkena Imbas PHK, 15 Ribu Karyawan Sritex Resah Dengan Nasib Perusahaan Pailit

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Prabowo Gunakan Uang Pribadi Biayai Pembekalan Kabinet Merah Putih

4

Bea Cukai Bandung Hadir dalam Acara Roeang Kita UMKM Fest 2024, Budi Santoso: UMKM Harus Naik Kelas

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans
Portland Trail Blazers Kalahkan New Orleans Pelicans 125-103 dalam Lanjutan kompetisi NBA
Sumpah Pemuda Manchester United
Klub Manchester United Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda, Kutip Ucapan Bung Karno
Kapolda NTT Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga kasus PTDH Ipda Rudy Soik
Jelimet PTDH Ipda Rudy Soik, Kapolda NTT: Kasus Bermula dari Room Karaoke
Ze Valente Pastikan Persik Kediri Dalam Motivasi Tinggi
Ze Valente Pastikan Persik Kediri Dalam Motivasi Tinggi Untuk Taklukan Persib Bandung