R.Dhani Wirianata Bakal Manfaatkan Pasar di Bawah Aset Pemkot untuk Pelaku UMKM

Dhani Wirianata Bakal Manfaatkan Pasar Dibawah
R.Dhani Wirianata saat menyampaikan sambutan di grand opening Baso Mang Tatang Al Jabbar (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Calon wakil Walikota Bandung, Ridwan Dhani Wirianata kunjungi gerai kedua Baso Mang Tatang di Parkiran Al Jabbar HMS 45, Jalan Cimincrang, Gedebage Kota Bandung pada Rabu (4/9/2024).

Kang Dhani Wirianata menilai Baso Mang Tatang sangat enak, mudah-mudahan harganya pun bisa sesuai dengan ekonomi masyarakat kota Bandung.

“Bakso nya luar biasa enak, dan mudah-mufahan harganya juga bisa sesuai buat nanti masyarakat pendatang,” kata Dhani

Selain itu, kang Dhani mengatakan, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu ujung tombak yang dapat memicu pertumbuhan ekonomi di Kota Bandung.

“UMKM ini bisa memicu pertumbuhan ekonomi untuk itu nanti perhatian khusus untuk UMKM bisa kita kembangkan tidak hanya kita memberikan kredit tapi juga bagaimana solusi untuk penjualan UMKM ini bisa meningkat,” ucapnya.

Saat disinggung terkait jika dirinya terpilih menjadi wakil Walikota Bandung akan memperhatikan para PKL, kang Dhani mengatakan pihaknya akan memanfaatkan pasar yang dibawah aset Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung yang saat ini banyak terbengkalai.

“Nanti kan banyak program-program yang bisa kita lakukan salah satunya juga pemanfaatan pasar-pasar yang dibawah aset Pemkot yang saat ini seperti terbengkalai,” ujarnya.

“Ini bisa menjadi salah satu opsi untuk mereka juga nanti bisa kita berikan tempat dengan mungkin biaya sewa yang terjangkau sehingga bisa mengakomodir para UMKM atau PKL yang ada di jalan raya,” tambahnya.

Sementara itu, Owner Baso Mang Tatang, yakni Tatang sendiri dirinya berharap, para UMKM di Kota Bandung bisa tambah maju dengan kepemimpinan yang baru nantinya.

“Harapan saya mudah-mudahan UMKM Bandung tambah maju dengan pemimpin yang baru, tambah sinergi dan difasilitasi tempat-tempatnya sama pemerintah setempat,” katanya.

BACA JUGA: Sempat Tak Hadir di Hari Pertama Tes Kesehatan, Dhani Ungkap Alasannya

Kemudian, dirinya mengatakan untuk para UMKM di Kota Bandung jangan sampai salah memilih pemimpin yang nantinya akan berdampak signifikan untuk para pelaku UMKM di Kota Bandung.

“Jangan salah memilih pemimpin, karena pemimpin itu menentukan nasib kita sendiri,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Chery lepas
Chery Kenalkan Merek Lepas, Ada Kaitan dengan Indonesia?
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
BPBD Dorong Masyarakat Fungsikan Kembali Kentongan
Program DAKOCAN
Program DAKOCAN Pemkab Cirebon, 420 Ribu KIA Telah Dicetak
Pelaku penipuan online
Sindikat Penipuan Online di Sidrap Terbongkar, 40 Pelaku Ditangkap Kodam XIV/Hasanuddin
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.