Purbaya Targetkan Kantor LPS IKN Selesai Tahun Depan!

Kantor LPS
Kantor LPS. (instagram/purbayayudhi)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menurut Ketua Dewan Komisioner LPS (Lembaga Penjamin Simpanan), Purbaya Yudhi Sadewa, pembangunan Kantor LPS di Ibu Kota Nusantara (IKN) ditargetkan selesai pada April 2025.

Hal tersebut disampaikan dalam konferensi pers yang diadakan di Kantor LPS Jakarta pada hari Selasa (28/5/2024).

Lembaga penjamin simpanan menyediakan anggaran sekitar Rp1 triliun untuk mendirikan gedung kantor di IKN yang terletak di Kalimantan Timur.

“Tadinya kami anggarkan Rp891 miliar mungkin akan lebih besar daripada itu nanti. Kurang lebih kemungkinan Rp1 triliun karena kita melakukan penguatan di sana sini,” kata Purbaya.

Ia menyatakan bahwa sesuai dengan peraturan perundang-undangan, Kantor Pusat LPS harus berlokasi di ibu kota negara, sehingga mereka akan pindah ke sana setelah pembangunan kantor selesai.

“Kami sudah siapkan orang-orang yang akan pindah ke sana untuk tahap pertama nanti begitu bangunannya siap,” ujarnya.

BACA JUGA: IKN Bakal Miliki Transportasi Masa Depan, Kereta Tanpa Rel dan Taksi Terbang

Meski demikian, sempat terjadi penundaan yang menyebabkan gedung baru akan sepenuhnya selesai pada April 2025. Sementara itu, pada Agustus 2024, sebagian dari lantai pertama gedung sudah selesai dibangun.

Ia menambahkan bahwa sejak peletakan batu pertama pembangunan Kompleks Perkantoran LPS di Ibu Kota Nusantara pada 17 Januari 2024, LPS berkomitmen serius untuk membangun kantor di IKN.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pelatnas Angkat Besi, PABSI Terapkan Disiplin Ketat
Pelatnas Angkat Besi, PABSI Terapkan Disiplin Ketat
Chelsea
Link Live Streaming Chelsea vs Legia Warsawa Selain Yalla Shoot
Formula E Semakin Dekat Menuju Round 12 Jakarta
Formula E Semakin Dekat Menuju Round 12 Jakarta
IBL
Lester Prosper Ukir Sejarah di IBL, Cetak 1.000 Poin Bersama Dewa United
Silat Domas Tasikmalaya - YouTube Sakata TV
Silat Domas Tasikmalaya: Warisan Budaya yang Menyatu dengan Spiritualitas
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Inter Milan vs Bayern Munchen Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Bolaang Mongondow Timur Sulut
Real Madrid
Arsenal Permalukan Real Madrid 2-1 di Santiago Bernabeu
Inter Milan
Inter Milan Tetap Lolos ke Semifinal Meski Ditahan Imbang Bayern Munchen 2-2
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 17 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.