Punya Motivasi Berlipat, Persib Bandung Ingin Tampilkan Yang Terbaik di Kandang Bali United

Persib Bandung Ingin Menampilkan Yang Terbaik di Kandang Bali United
Bek Asing Persib Bandung, Gustavo Franca. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Skuat Persib Bandung sudah berangkat menuju markas Bali United pada Minggu, 5 Januari 2024. Persib Bandung berangkat secara berkala dan menggunakan moda transportasi berbeda.

Sebelum berangkat ke Bali, Persib sempat berlatih terlebih dulu pada pagi hari. Setelah berlatih, beberapa ofisial tim terlihat berangkat lebih dulu bersama barang-barang yang diperlukan Persib.

Beberapa pemain dan pelatih juga memilih pergi menggunakan kereta cepat. Lalu sisanya menyusul menggunakan bus, dengan titik kumpul di Graha Persib, Jalan Sulanjana.

Nantinya, semua awak tim akan bertemu di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng untuk melanjutkan perjalanan menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.

Pemain bertahan Persib Bandung, Gustavo Franca mengungkapkan, timnya dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi Bali United kali ini. Persib juga memiliki bekal motivasi berlipat untuk melanjutkan tren positif di Bali.

“Kami berlatih dengan baik, menjalani pekan yang bagus setelah libur, dan kami siap pergi ke sana dan memberikan yang terbaik,” imbuh pemain yang akrab disapa A Gus tersebut.

BACA JUGA: Mengejar Mimpi Tertinggi Persebaya di Paruh Kedua, Persib Bandung Jadi Tantangan Terbesar Bagi Paul Munster

Sebagai pemain bertahan, Gustavo juga sudah menganalisa kekuatan dari lini depan tim Serdadu Tridatu. Namun ia tak ingin terlalu memikirkan Bali United terlalu jauh dan memilih untuk memikirkan timnya sendiri.

“Normal, seperti biasa. Kami menganalisis semua lawan. Kami fokus dan mempersiapkan diri sebaik mungkin, seoptimal mungkin, untuk setiap pertandingan,” imbuhnya.

Sebagai informasi, laga kontra Bali United merupakan partai tunda di pekan ke-12 Liga 1 2024/2025. Laga tersebut dipastikan digelar pada Selasa, 7 Januari 2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi menari
Menilik 5 Manfaat Hobi Menari!
ciri khas makanan sunda
Penasaran Ciri Khas Makanan Sunda Apa Saja? Simak Penjelasannya
game manajer sepak bola - unplash
Rekomendasi 5 Game Pelatih Sepak Bola Paling Seru di Android
bahaya Sepeda Listrik
Waspadai 5 Potensi Bahaya Sepeda Listrik yang Sedang Digandrungi
sayuran racun tubuh
Rekomendasi 7 Jenis Sayuran Pembuang Racun Tubuh
Berita Lainnya

1

Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA

2

LLDIKTI Jabar Angkat Bicara Soal Polemik Universitas Bandung

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Viral HMPV: Ketahui Penyebab Infeksi Saluran Pernapasan dan Pencegahannya

5

7 Jenis Sayuran Penurun Berat Badan
Headline
IMG_4314
Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff
YBA
Gaji Staff dan Dosen Universitas Bandung Terlambat, Ini Alasan Ketua YBA
seleksi pppk diperpanjang
Pendaftaran Seleksi PPPK Diperpanjang Sampai 15 Januari
Ayah Baim Wong
Johnny Djaelani, Ayah Baim Wong Meninggal Dunia di Usia 78 Tahun

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.